Harry Kane Memang Sedang Mejan tapi Pasti Bangkit!

Harry Kane Memang Sedang Mejan tapi Pasti Bangkit!

Okdwitya Karina Sari - Sepakbola
Kamis, 14 Okt 2021 22:00 WIB
LONDON, ENGLAND - SEPTEMBER 30: Harry Kane of Tottenham Hotspur reacts during the warm up prior to the UEFA Europa Conference League group G match between Tottenham Hotspur and NS Mura at Tottenham Hotspur Stadium on September 30, 2021 in London, England. (Photo by Shaun Botterill/Getty Images)
Harry Kane pasti akan bangkit dari kesulitan mencetak gol di musim ini. Begitulah pendapat Jack Wilshere. (Foto: Getty Images/Shaun Botterill)
London -

Mantan bintang Inggris Jack Wilshere menilai Harry Kane sejajar dengan Robert Lewandowski dan Karim Benzema. Wilshere yakin, Kane segera keluar dari masa sulit.

Striker Tottenham Hotspur itu sedang mejan usai belum mencetak satu gol pun dari enam penampilannya di Liga Inggris musim ini. Kesulitan Kane tak bisa dipungkiri berdampak pada performa Spurs. Tim London Utara itu menderita tiga kekalahan dalam empat pertandingan terakhirnya dan hanya memasukkan tiga gol serta kemasukan 10 gol.

Alhasil Tottenham terlempar ke peringkat delapan klasemen sementara dengan perolehan 12 poin hasil tujuh laga. The Lilywhites tertinggal dua angka dari Manchester United di empat besar dan empat poin dari Chelsea di puncak.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Wilshere tidak pernah meragukan kemampuan Harry Kane. Apalagi selama ini Kane telah mengemas 163 gol dalam tujuh musim terakhir di liga, atau rata-rata 23,2 gol per musimnya.

"Dengar ya, Harry itu salah satu striker terbaik di dunia. Ketika Anda memikirkan tentang striker-striker top di dunia: [Robert] Lewandowski, [Karim] Benzema, Harry Kane. Pencetak gol," cetus Wilshere kepada talkSPORT.

ADVERTISEMENT

"Harry mencetak banyak gol, dia selalu mencetak banyak gol. Dia mungkin sedikit menurun sekarang dan nanti, tapi dia selalu bangkit. Dia itu pemain yang secara teknik sangat bagus di depan gawang, dengan kaki kirinya, kaki kannya," sambung mantan pemain Arsenal itu.

"Tottenham tengah menjalani masa yang sulit juga, jadi kadang-kadang sulit bagi seorang striker ketika dia tidak mendapatkan peluang yang diciptakan untuk dia. Tapi Harry itu seorang pemain top, dia sudah menjadi pemain top selama bertahun-tahun, dan dia akan bangkit."

"Dia akan bangkit untuk klub dan negaranya dengan kuat dan dia akan mencetak banyak gol. Di manapun dia berada dia telah mencetak banyak gol, ya dia memang jenis pemain seperti itu," Wilshere menyimpulkan.

Harry Kane akan mencoba memutus puasa golnya di Liga Inggris akhir pekan ini saat Tottenham bertandang ke markas Newcastle United, Minggu (17/10) malam WIB.

(rin/krs)

Hide Ads