Masa depan Aaron Ramsey di Juventus dispekulasikan. Theo Walcott bakal menyambut baik jika gelandang asal Wales itu balik ke Arsenal.
Ramsey dianggap tampil inkonsisten selama bermain untuk Juventus di musim panas 2019. Masalah cedera juga kerap mengganggu kelancaran Ramsey dalam beradaptasi dengan sepakbola Italia.
Di bawah arahan Massimiliano Allegri musim ini, Ramsey baru tampil lima kali di semua ajang. Pria berusia 30 tahun itu bahkan baru satu kali menjadi starter, yakni di laga pembuka Liga Italia saat Bianconeri imbang 2-2 melawan Udinese.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Juventus Ingin Putus Kontrak Aaron Ramsey |
Ramsey dikabarkan sudah tak betah di Turin. Pihak Juventus juga dikabarkan bakal melepas Ramsey yang kontraknya mau habis pada Juni 2023.
Arsenal digadang-gadang tertarik untuk membawa Ramsey pulang dan sang pemain sepertinya tertarik. Walcott, yang pernah bermain dengan Ramsey di Arsenal, bakal senang jika hal itu terjadi.
"Saya akan mencari tahu, meneleponnya dan mengganggunya (jika dia kembali ke Liga Inggris)," kata Walcott kepada talkSPORT.
"Tahukah Anda, itu akan menyenangkan, akan fantastis jika dia kembali ke Premier League. Saya berpikir bahwa dia akan senang untuk kembali ke Arsenal."
Baca juga: Kerap Cedera, Ramsey Salahkan Juventus? |
Aaron Ramsey nyaris selalu tampil sip saat membela Timnas Wales. Situasi malah terus tak berjalan lancar saat di Juventus.
"Banyak orang mendukungnya di Italia. Dia pekerja keras, seorang pemimpin, masih bermain untuk negaranya dan selalu tampil," Walcott mengungkapkan.
"Akan sangat bagus baginya untuk kembali ke Premier League. Kami ingin semua pemain ini kembali ke Liga Inggris. (Cristiano) Ronaldo kan juga kembali," pungkasnya.
Baca juga: Ramsey Cedera Lagi, Cedera Lagi! |
(ran/rin)