Saran buat Erik ten Hag Ketika Hari Pertama Latih MU Nanti

Afif Farhan - detikSepakbola
Senin, 25 Apr 2022 19:00 WIB
Saran buat Erik ten Hag Ketika Hari Pertama Latih MU Nanti (Getty Images)
Manchester -

Erik ten Hag akan jadi manajer Manchester United musim depan. Saran dari Dimitar Berbatov, Ten Hag secepatnya harus temukan pemain yang cocok dengan strateginya!

Erik ten Hag pada akhir pekan lalu diresmikan jadi manajer baru Manchester United. Pria berusia 52 tahun itu akan melatih Setan Merah mulai musim depan.

Ten Hag dikontrak sampai tahun 2025 dengan opsi perpanjangan setahun. Sukses di Ajax, Ten hag diharapkan bisa menularkan permainan menyerangnya kepada MU.

Dilansir dari Betfair, eks penyerang MU, Dimitar Berbatov memberikan saran buat Erik ten Hag. Satu hal yang harus Ten Hag lakukan jika nanti melatih Manchester United di hari pertama adalah, cari pemain yang cocok dengannya!

"Dia harus menemukan pemain yang tepat yang sesuai dengan sistemnya. Jika dia bisa melakukannya dengan benar maka semuanya akan lebih mudah," tegas Berbatov.

s Dutch coach Erik ten Hag reacts during the Dutch Eredivisie match between FC Utrecht and Ajax at Stadion Galgenwaard in Utrecht on January 16, 2022. (Photo by MAURICE VAN STEEN / ANP / AFP) / Netherlands OUT" title="Erik Ten Hag" class="p_img_zoomin" />Erik ten Hag cukup sukses selama empat tahun melatih Ajax dan melahirkan pemain muda berpotensi (AFP/MAURICE VAN STEEN)

Menurut Berbatov, Manchester United punya segudang pemain berpotensi. Namun itu tadi, Erik ten Hag harus mampu menyetir pemain bukan sebaliknya!

"Sekarang adalah proses yang sulit, maka sebagai manajer baru, Ten Hag harus buat keputusan cerdas. Termasuk, bagaimana nanti langkahnya di bursa transfer," papar Berbatov.

"Saya berharap dia dengan cepat menemukan pemain dan sistem yang tepat, supaya gelar Liga Inggris kembali ke Old Trafford," tutupnya.




(aff/nds)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork