Sepasang Gol Llorente Antar Juve Atasi Livorno

Sepasang Gol Llorente Antar Juve Atasi Livorno

- Sepakbola
Selasa, 08 Apr 2014 01:51 WIB
Sepasang Gol Llorente Antar Juve Atasi Livorno
Turin -

Juventus sukses mengatasi Livorno 2-0 lewat sepasang gol dari Fernando Llorente. 'Si Nyonya Besar' pun melebarkan kembali jarak dengan AS Roma di tangga kedua.

Menjamu Livorno di Juventus Stadium, Selasa (8/4/2014) dinihari WIB, Juve baru memecah kebuntuan lewat dari setengah jam laga berjalan. Llorente melesakkan dua gol hanya dalam tiga menit dan skor ini bertahan hingga laga usai.

Dengan kemenangan ini, Bianconeri kokoh di puncak klasemen dengan nilai 84 dari 32 laga. Mereka kembali unggul delapan poin dari Roma di posisi dua.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara Livorno belum beranjak dari zona degradasi. Mereka ada di urutan 18 klasemen dengan nilai 25 dari 32 pertandingan.

Jalannya Pertandingan

Juve lebih dulu terancam di laga ini. Di menit kedua, tembakan jarak jauh Innocent Emeghara memaksa Gianluigi Buffon langsung beraksi. Upaya cepat tim tamu ini sukses diredam.

Carlos Tevez lantas memimpin timnya menjawab tantangan lawan di menit ke-6. Umpan Paul Pogba disodorkan Llorente menggunakan dada ke arah Tevez, yang menyambar bola ke gawang. Gagal di tangan Francesco Bardi.

Baru pada menit ke-22 tercipta peluang bagus lainnya. Umpan silang Kwadwo Asamoah disontek Stephan Lichtsteiner di dalam kotak penalti, tapi arah bola masih melebar.

Juve pada akhirnya memecah kebuntuan lewat Llorente pada menit ke 32. Menerima umpan Tevez di dalam kotak penalti, Llorente melakukan gerakan menghindar dari kawalan dan melepaskan tendangan keras kaki kiri yang menghujam ke pojok kiri atas gawang.

Hanya berselang tiga menit, Llorente menggandakan gol sekaligus keunggulan timnya. Umpan sepak pojok Andrea Pirlo disambut tandukan penyerang Spanyol tersebut dan sebenarnya bisa diantisipasi oleh Bardi.

Tapi bola gagal ditangkap dengan sempurna lalu menggelinding masuk ke gawang. Skor ini bertahan hingga turun minum.

Pada menit ke-58, Livorno membuat Buffon kepayahan. Tendangan jarak jauh Alfred Duncan mengarah ke pojok kiri atas dan memaksa kiper tim nasional Italia itu terbang melakukan penyelamatan.

Livorno kembali menciptakan peluang pada menit ke-72, lagi-lagi lewat tembakan jarak jauh. Namun upaya Marco Benassi juga mampu digagalkan Buffon.

Tertekan, Juve merespons semenit kemudian. Pogba mencoba peruntungannya lewat tendangan dari luar kotak penalti, tapi masih terlalu lemah sehingga diamankan dengan mudah oleh Bardi.

Sebastian Giovinco juga coba melepaskan tendangan dari jarak jauh pada menit ke-87, tapi melesat ke samping. Laga pun usai tanpa ada gol lain.

Susunan pemain:

Juventus: Buffon; Caceres, Bonucci, Chiellini; Lichtsteiner, Pogba (Padoin 84'), Pirlo, Marchisio, Asamoah; Tevez (Giovinco 66'), Llorente (Vucinic 77')

Livorno: Bardi; Ceccherini (Piccini 59'), Valentini, Coda, Castellini; Benassi, Biagianti (Mosquera 74'), Duncan, Mesbah; Emeghara (Belfodil 64'), Siligardi

(raw/mrp)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads