Marchisio Nilai Milan Rival Utama Juve di Musim Ini

Marchisio Nilai Milan Rival Utama Juve di Musim Ini

Okdwitya Karina Sari - Sepakbola
Senin, 03 Agu 2015 17:06 WIB
Marchisio Nilai Milan Rival Utama Juve di Musim Ini
Daniel Kopatsch/Getty Images
Shanghai -

Setelah terpuruk dalam dua musim terakhir, AC Milan kini sedang membenahi skuatnya. Gelandang Juventus Claudio Marchisio meyakini Milan akan menjadi rival utama timnya dalam perebutan Scudetto.

Pascajuara pada 2010-11, prestasi Rossoneri terus menurun. Di dua musim selanjutnya, Milan finis kedua dan ketiga sebelum terdampar di urutan kedelapan pada 2013-14 dan berakhir di urutan ke-10 pada musim lalu.

Milan kini serius melakukan perubahan. Il Diavolo Rosso telah mendatangkan beberapa pemain baru termasuk Luiz Adriano, Carlos Bacca, dan Adrea Bertolacci.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Rencana untuk mendatangkan mantan bombernya, Zlatan Ibrahimovic, masih terus diupayakan. Sejauh ini, striker mematikan asal Swedia itu masih belum mau buka mulut mengenai masa depannya di Paris St. Germain.

Di sisi lain, Juventus difavoritkan untuk meraih Scudetto kelimanya secara beruntun. Meski kehilangan Andrea Pirlo, Arturo Vidal, dan Carlos Tevez, La Vecchia Signora juga merekrut beberapa pemain termasuk Mario Mandzukic, Paulo Dybala, dan Sami Khedira.

"Kami adalah juara Italia dan kami harus membuktikan diri bahwa kami adalah tim hebat," ucap Marchisio kepada Tuttosport yang dilansir Football Italia.

"Kami dianggap favorit tapi sulit mengulangi sukses setelah meraih empat Scudetto beruntun, untuk melanjutkannya kami butuh motivasi," lanjut dia.

"Tim mana yang paling dekat dengan kami? Saya tidak bisa jawab, tapi jika harus memilih saya akan bilang Milan, karena semua sejarah mereka," kata Marchisio.



(rin/krs)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads