Ucapan Met Ultah dari Buffon kepada Donnarumma

Ucapan Met Ultah dari Buffon kepada Donnarumma

Kris Fathoni W - Sepakbola
Sabtu, 25 Feb 2017 13:03 WIB
Ucapan Met Ultah dari Buffon kepada Donnarumma
Foto: Claudio Villa/Getty Images
Turin - Kiper AC Milan Gianluigi Donnarumma berulang tahun. Kiper Juventus Gianluigi Buffon pun menyempatkan diri mengucapkan selamat buat juniornya di tim nasional Italia itu.

Donnarumma tepat berulang tahun ke-18 pada hari Sabtu (25/2/2017) ini. Buffon, yang 21 tahun lebih tua, menyambutnya ke tahap yang ia sebut sebagai usia kematangan.

"Halo Gigio, ini Gigi. Saya ingin mengucapkan selamat ulang tahun, akhirnya memasuki dunia para pemain hebat sebagaimana kamu memang mampu," ujar Buffon dalam pesan video yang dirilis Sky Sport Italy dan dilansir Soccerway.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Nikmatilah usiamu sebaik mungkin, sebuah usia kematangan. Kamu akan memahami bahwa dunia para pemain hebat tidaklah mudah, tapi kamu punya segala kualitas, termasuk secara psikologis, untuk menciptakan ruang buatmu sendiri, demi bergembira dan menjadi penentu sebuah era," sebutnya.

Semenjak melakoni debutnya bersama Milan di usia 16 tahun pada Oktober 2015, Donnarrumma langsung melesat sebagai andalan utama klubnya di bawah mistar dan kini menjadi calon penerus Buffon di Gli Azzurri.

Musim ini Donnarumma sudah tampil di seluruh 25 pertandingan Serie A yang dilakoni Rossoneri, kebobolan 29 gol. Ia akan menjalani penampilan ke-60 buat Milan ketika menghadapi Sassuolo hari Minggu (26/2) besok.


(krs/rin)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads