Dybala mencetak dua gol yang mengantar Juventus menundukkan Barcelona dengan 3-0. Di Juventus Stadium, Rabu (12/4/2017) dinihari WIB tadi, satu gol lainnya yang dibuat Bianconeri datang dari Giorgio Chiellini.
Di setiap perayaan golnya ke gawang Barca, Dybala selalu meletakkan telapak tangannya di separuh bawah wajah. Dia merentangkan ibu jari dan telunjuk yang menutupi separuh wajah, selayaknya sebuah topeng.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Topeng Dybala itu dimaknai sang pemain sebagai topeng gladiator
"Ini adalah topeng Gladiator! Ketika berjuang, kadang-kadang kita harus memakai topeng pejuang kita sendiri untuk menjadi lebih kuat, tanpa kehilangan senyum dan kebaikan" tulis Dybala dalam akun Facebooknya. (din/din)