Bonucci menyeberang ke Milan dari Juventus dalam transfer mengejutkan di bursa musim panas. Meski berstatus sebagai pemain baru, bek Italia itu langsung diserahi ban kapten Rossoneri, menggantikan Riccardo Montolivo.
Ban kapten tidak dapat membantu awal karier Bonucci di Milan, yang terbilang tak mulus. Sepanjang musim ini, Bonucci malah memperlihatkan performa buruk sehingga tidak sedikit yang mendesak supaya status kaptennya dicopot.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kaptennya adalah Bonucci dan akan tetap Bonucci," ucap Gattuso, yang diwartakan Football Italia.
"Saya sudah berbicara dengan seorang perwakilan dari tim pada kemarin dan saya melihat para pemain memiliki hasrat besar untuk bekerja dan mempersiapkan diri. Saya menuntut mereka untuk memiliki rasa kebersamaan dan disiplin dan mereka memberi saya kesediannya."
"Saya selalu ingin berkorban untuk rekan-rekan setim saya dan itu yang ingin saya lihat dari mereka. Para pemain harus saling membantu," lugas mantan pemain yang pernah membela Milan selama lebih dari satu dekade itu. (rin/mfi)











































