Napoli Pernah Tolak Inter, Milan, dan Juventus yang Coba Goda Hamsik

Napoli Pernah Tolak Inter, Milan, dan Juventus yang Coba Goda Hamsik

Redzi Arya Pratama - Sepakbola
Jumat, 30 Nov 2018 17:37 WIB
Napoli pernah menolak tawaran Inter Milan, AC Milan, dan Juventus untuk Marek Hamsik (Foto: Stefano Rellandini/Reuters)
Naples - Sebuah pengakuan diungkapkan presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis. Ia mengatakan bahwa Inter Milan, Juventus, dan AC Milan sempat mendekati Marek Hamsik.

Hamsik memiliki peran sentral di I Partenopei sejak bergabung pada 2007. Sudah 11 tahun di Naples, gelandang Slovakia itu tak tergantikan di lini tengah Napoli.

Tak hanya itu, Hamsik juga sudah melewati rekor Diego Maradona sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah Napoli dengan 121 gol. Itu belum termasuk 111 assists yang juga sudah dibuat gelandang 31 tahun itu sampai sekarang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Awet di Napoli, Hamsik rupanya juga sempat didekati klub lain. Bahkan tiga klub besar Italia --Inter Milan, AC Milan, dan Juventus-- juga sempat mencoba mendapatkan mantan pemain Brescia itu. Namun Napoli menolak semua tawaran tersebut.

"(Mantan presiden Inter Massimo) Moratti menanyakan dia kepada saya beberapa tahun lalu," ujar De Laurentiis kepada Sky seperti dilansir Football Italia.

"Kemudian (Massimiliano) Allegri ketika masih di AC Milan hingga Juventus (juga menanyakannya). Tapi, ia bertahan bersama kami," lanjut dia.

Hamsik masih terikat kontrak dengan Napoli sampai 2020.

(nds/cas)

Hide Ads