Kontrak Godin bersama Atletico Madrid berakhir pada Juni 2019. Itu berarti tim-tim lain bisa membuka pembicaraan langsung dengan si pemain untuk peluang merekrut secara cuma-cuma pada musim panas nanti.
Inter kabarnya jadi salah satu klub yang tertarik kepada bek berusia 32 tahun itu. Nerazzurri bahkan disebut-sebut menjadi yang terdepan untuk mendapatkan Godin.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Inter Dikabarkan Terdepan Rekrut Godin |
Soal Godin, Marotta mengonfirmasi bahwa Inter sudah dalam negosiasi tahap lanjut. Mantan direktur Juventus itu optimistis akan segera ada pengumuman resmi soal Godin.
"Saya senang, kami ada di tahap lanjut negosiasi dan menyenangkan melihat Godin mencetak gol kemarin (ke gawang Juventus di Liga Champions)," ujar Marotta kepada Sky Sport Italia.
"Sisanya, katakan saja bahwa saya sangat optimistis dan percaya bahwa kami akan bisa segera membuat pengumuman resmi," katanya.