Sepekan ini tidak menyenangkan untuk Milan. Setelah kekalahan 0-3 dari Atalanta di San Siro pekan lalu, Milan harus angkat koper dari Coppa Italia usai kalah dramatis 1-2 dari Inter Milan di perempatfinal beberapa hari setelahnya.
Kekalahan dari Inter tentu memukul mental para pemain mengingat Coppa Italia jadi salah satu target Milan musim ini, setelah musim lalu gagal ke final. Ditambah lagi kartu merah Zlatan Ibrahimovic di pertandingan itu makin menyulitkan mereka.
Tapi, Milan tak boleh berlama-lama kecewa mengingat mereka punya laga penting di Renato Dall'Ara, Sabtu (30/1/2021) malam WIB besok, menghadapi Bologna. Duel tersebut jadi momentum untuk Milan bangkit setelah dua kekalahan beruntun.
Pasalnya Milan kini cuma unggul dua poin dari Inter di posisi kedua dan rival sekotanya itu cuma akan menghadapi tim papan bawah Benevento di Giuseppe Meazza.
Maka itu pelatih Stefano Pioli meminta anak asuhnya untuk lekas melupakan dua hasil buruk itu dan fokus untuk bisa meraih tiga poin atas Bologna.
"Percuma saja melihat ke balakang; kami harus menatap ke depan. Saya tidak pernah meragukan kualitas kami. Kami punya tim bagus dan gaya bermain. Kami mampu tampil konsisten dan kompetitif seperti yang selalu kami tunjukkan sampai sekarang," ujar Pioli di situs resmi klub.
Menurut catatan Opta, AC Milan tak terkalahkan dari 14 pertandingan tandang terakhir ke Bologna, 10 menang dan 4 imbang. Apalagi mereka selalu mencetak gol dari 19 laga tandang terakhir. Jadi tiga poin rasa-rasanya tidak akan sulit diraih Milan.
"Akan jadi laga yang sulit. Kami harus tampil sebaik mungkin dan meraih kemenangan. Kami harus mempersiapkan diri semaksimal mungkin agar bisa tampil oke. Mereka bermain intens dan akan merepotkan,' sambung Pioli.
(mrp/adp)