Latih Roma, Mourinho Bakal Gembosi Skuad Tottenham?

Latih Roma, Mourinho Bakal Gembosi Skuad Tottenham?

Yanu Arifin - Sepakbola
Kamis, 06 Mei 2021 20:17 WIB
SHEFFIELD, ENGLAND - JANUARY 17: Jose Mourinho, Manager of Tottenham Hotspur looks on prior to the Premier League match between Sheffield United and Tottenham Hotspur at Bramall Lane on January 17, 2021 in Sheffield, England. Sporting stadiums around England remain under strict restrictions due to the Coronavirus Pandemic as Government social distancing laws prohibit fans inside venues resulting in games being played behind closed doors. (Photo by Mike Egerton - Pool/Getty Images)
Jose Mourinho akan melatih AS Roma per musim depan. (Foto: Getty Images/Pool)
London -

Setelah dipecat Tottenham Hotspur, Jose Mourinho langsung direkrut AS Roma. Kini ada kabar manajer Portugal itu akan menggembosi skuad The Lilywhites.

Mourinho kembali mengalami pemecatan, usai didepak Tottenham. Pria berusia 58 tahun itu langsung digaet AS Roma.

Roma menunjuk Mourinho sebagai pelatih barunya per musim depan. Mourinho akan menggantikan Paulo Fonseca, yang resmi diberhentikan per akhir musim nanti.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Datang ke Roma, Mourinho ingin membangun skuad baru guna bersaing musim depan. Ada kabar, beberapa pemain incarannya berasal dari Tottenham.

Menurut laporan Corriere dello Sport, ada dua pemain Tottenham yang masuk radar Mourinho. Siapa yang ingin dibawanya ke Italia?

ADVERTISEMENT

Mereka adalah bek Eric Dier dan gelandang Pierre-Emile Hojbjerg. Keduanya memang pemain andalan Mourinho sewaktu membesut skuad London Utara.

Dier merupakan penggawa lama Tottenham. Pemain Inggris itu sudah punya penampilan 276 penampilan dan mencetak 11 gol.

Adapun Hojbjerg memang pembelian Mourinho di Tottenham. Gelandang asal Denmark itu langsung menjadi pilihan utama sang manajer di skuad.

Bagi Jose Mourinho, tugasnya di Italia akan berat. Ia akan membawa AS Roma bersaing melawan Inter Milan, bekas klub asuhannya yang sudah dipastikan juara Liga Italia musim 2020/2021.

(yna/cas)

Hide Ads