Kontrak Buffon bersama Juventus habis pada Juni nanti. Itu berarti mantan kiper tim nasional Italia itu bebas bergabung dengan klub mana pun dengan status bebas transfer pana musim panas nanti.
Meski sudah berusia 43 tahun, Buffon belum berniat untuk gantung sepatu. Eks pemain Paris Saint-Germain itu masih punya keinginan untuk melanjutkan kariernya.
Beberapa waktu lalu, Buffon mengatakan siap menerima tawaran 'gila'. Namun, dia juga tak menutup kemungkinan untuk pensiun jika memang tidak ada tawaran yang cocok.
Gianluigi Buffon akan menimbang semua opsi dengan cermat sebelum mengambil keputusan untuk kelanjutan kariernya. Dia tak mau mengambil langkah yang berisiko.
"Saya akan memutuskan jalan di mana saya bisa menemukan motivasi. Saya tidak buru-buru untuk langsung menemukan solusi," ujar Buffon menurut TMW, seperti dilansir Football Italia.
"Saya memberi segalanya dan mendapat segalanya di Juve, saya mengatakan sesuatu yang bijaksana, tapi ada momen di mana kita perlu mundur satu langkah daripada mengambil langkah maju yang berisiko."
"Itu adalah akhir yang pas. Saya punya memori bagus dalam beberapa tahun terakhir. Ini adalah konteks yang menyambut saya sebagai anak kecil dan membuat saya jadi seorang pria. Saya berutang banyak kepada Juve," kata Buffon.
Final Coppa Italia melawan Atalanta menjadi pertandingan terakhir Gianluigi Buffon bersama Juventus. Buffon pergi dengan 10 gelar scudetto, lima gelar Coppa Italia, dan enam gelar Piala Super Italia.
Baca juga: Juventus: Gianluigi Pergi, Gianluigi Datang? |
(nds/yna)