Igor Tudor menambah penderitaan Juventus di Liga Italia. Pelatih Hellas Verona itu bilang begini ke mantan klubnya.
Juventus tumbang 1-2 dari Hellas Verona dalam lanjutan Liga Italia. Dalam duel yang berlangsung Stadion Marcantonio Bentegodi, Minggu (31/10/2021) dini hari WIB, besutan Igor Tudor sukses mengungguli Juventus 2-0 di babak pertama lewat sepasang gol dari Giovanni Simeone.
Juventus bisa memperkecil kekalahan menjadi 1-2 di 10 menit akhir laga. Weston McKennie, yang masuk di babak kedua, sukses merobek gawang Lorenzo Mantipo.
Ini menjadi hasil negatif ketiga Juventus secara beruntun. Sebelumnya Bianconeri ditahan imbang Inter Milan 1-1 dan disikat Sassuolo 1-2.
Baca juga: Allegri: Juventus dalam Kondisi Buruk |
Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, bahkan mengakui bahwa timnya sedang dalam situasi sulit. Bianconeri saat ini cuma sebatas klub papan tengah, yang tampaknya bakal sulit menjadi pesaing juara.
Di sisi lain, Tudor percaya bahwa Juventus bakal membaik seiring waktu. Pria asal Kroasia itu kebetulan sempat lama bermain untuk Juventus dan musim lalu bekerja di jajaran staf pelatih.
"Mereka memiliki kualitas, (Allegri) salah satu pelatih terbaik dan pasti akan menjadi lebih baik seiring berjalannya waktu," kata Tudor kepada DAZN.
Tudor juga tidak mau mengaitkan soal perasaan kepada Juventus. Dia menegaskan saat ini bekerja sebagai pelatih Juventus, meski banyak mengenal pemain lawan.
"Itu bukan Juventus saya, ini Verona saya! Saya memiliki beberapa tahun yang baik di sana, tetapi sekarang adalah rival dan kami selalu berusaha untuk menang," Tudor mengungkapkan.
"Kami pantas menang, para pemain memberikan segalanya, dan setelah unggul 2-0, saya merasa kami bisa menekan lebih kuat. Kami mulai bermain terlalu dalam di babak kedua, Juve meningkatkan tempo dan menciptakan beberapa bahaya, tetapi kami mempertahankan tiga poin dengan gigih," tegasnya.
Juventus turun ke urutan delapan klasemen Liga Italia dengan 15 poin dan posisi itu bisa terus merosot andai Fiorentina dan Sassuolo kembali menang. Verona berada tepat di atas Juventus setelah unggul selisih gol.
Simak Video "AC Milan Keok di Kandang Udinese 1-3, Laga Penuh Drama"
[Gambas:Video 20detik]
(ran/cas)