Balik ke Markas Bayern, Lewandowski Diteriaki Hala Madrid

Randy Prasatya - detikSepakbola
Rabu, 03 Agu 2022 02:00 WIB
Robert Lewandowski balik ke Bayern Munich untuk pamit secara baik-baik. (Foto: Getty Images/Omar Vega)
Jakarta -

Robert Lewandowski kembali ke Bayern Munich untuk berpamitan secara baik-baik. Di sela-sela momen kunjungan itu, Lewandowski diteriaki "Hala Madrid".

Striker asal Polandia itu mengunjungi Allianz Arena, Senin (1//8/2022) waktu setempat. Lewandowski juga secara pribadi menyapa CEO Bayern Oliver Kahn, Direktur Olahraha Hasan Salihamidzi, rekan satu timnya yang lama, dan tim pelatih yang dipimpin oleh Julian Nagelsmann.

Chef reporter Sport1, Kerry Hau, kemudian mengunggah salah satu momen Lewandowski pada masa kunjungan ke markas Bayern. Dalam video berdurasi 10 detik, terdengar ada suara beberapa orang yang meneriaki Lewandowski "Hala Madrid", yang merujuk kalimat seruan untuk Real Madrid selaku rival Barcelona.

Lewandowski pada saat diteriaki itu sedang mengendarai mobil berwarna merah. Striker berusia 33 tahun tersebut juga tak lupa melambaikan tangannya kepada orang-orang di sekitar.

Lewandowski pergi ke Barcelona meski masih punya kontrak satu musim lagi dengan Bayern. Die Roten sempat tak mau melepas, namun Lewandowski terus mendesak untuk hengkang.

Salihamidzic berharap yang terbaik untuk karier Lewandowski selanjutnya. Dia juga menekankan bahwa jasa mantan pemain Borussia Dortmund itu tak boleh dilupakan.

"Robert datang ke kantor saya untuk mengucapkan selamat tinggal dan kami berbicara lagi selama 15 menit. Saya membahas semuanya, kami menyelesaikan semuanya," kata Salihamidzic, yang dikutip dari situs resmi Bayern.

"Robert melakukan pekerjaan yang hebat untuk FC Bayern, itu harus diingat. Dia juga tahu berutang kepada FC Bayern. Kami mendoakan yang terbaik untuknya dalam tantangan barunya," tegasnya.



Simak Video "Video Barcelona Waswas Lewandowski Cedera"

(ran/adp)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork