Luis Suarez: Tak Ada yang Bisa Menyingkirkanku

Luis Suarez: Tak Ada yang Bisa Menyingkirkanku

Okdwitya Karina Sari - Sepakbola
Kamis, 18 Feb 2021 18:40 WIB
MUNICH, GERMANY - OCTOBER 20: Luis Suarez of Atletico reacts during a final training session ahead of the UEFA Champions League Group A stage match between Atletico Madrid and FC Bayern Muenchen at Allianz Arena on October 20, 2020 in Munich, Germany. (Photo by Alexander Hassenstein/Getty Images)
Luis Suarez menegaskan, cuma dirinya yang akan memutuskan kapan harus pensiun. (Foto: Getty Images/Alexander Hassenstein)
Madrid -

Luis Suarez mengirim pesan kepada orang-orang yang meragukan dia. Striker top Uruguay itu menegaskan, hanya dia sendiri yang menentukan kapan mesti pensiun.

Suarez sejauh ini berhasil membuktikan bahwa dia masih jauh dari kata habis. Bersama Atletico Madrid, Suarez sukses mencetak 16 gol dalam 19 penampilan untuk memimpin timnya memuncaki klasemen LaLiga, unggul sembilan poin dari bekas klubnya, Barcelona (3).

Penampilan Suarez bisa dibilang memukul Barca karena membuang dia pada musim panas lalu. Barcelona memutus kontrak El Pistolero lebih awal karena dianggap sudah melewati puncak performanya mengingat usianya mencapai 34 tahun.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tidak sedikit yang menggugat keputusan Barcelona itu, termasuk sang megabintang Lionel Messi, tandem sekaligus sahabat Suarez. Padahal, Suarez telah berkontribusi dalam sukses Barca memenangi 13 trofi termasuk empat LaLiga dan satu Liga Champions. Dia juga mengemas 198 gol untuk menjadi pencetak gol terbanyak ketiga dalam sejarah klub.

Kini Luis Suarez menemukan kebahagian lain bersama Atletico Madrid. Suarez mengindikasikan bahwa dia masih mampu bersaing di level teratas selama beberapa tahun lagi.

ADVERTISEMENT

"Aku masih merasa aku masih menikmati momen yang sedang kujalani sekarang, di sepakbola elite," kata Suarez kepada ESPN. "Bergabung di Atletico itu artinya, Anda berada di sepakbola elite."

"Beberapa orang tidak percaya bahwa aku masih bisa berada di level ini. Aku masih memiliki antusiasme yang sama," sambung mantan penggawa Ajax dan Liverpool ini.

"Kuharap tahun ini, tahun depan, dan berapapun lamanya, aku terus bersaing dan memberikan yang terbaik, sampai Anda sadar bahwa Anda sudah melangkah sejauh mungkin. Tapi tidak ada yang bisa menyingkirkan aku. Aku akan memutuskan kapan aku pergi," lugas Suarez.




(rin/krs)

Hide Ads