Belanda melangkah ke perempatfinal Piala Dunia 2014 berbekal kemenangan-kemenangan besar. Sementara Kosta Rika datang dengan status kuda hitam. Siapa jadi pemenangan dalam laga Minggu (6/7/2014) dinihari nanti?
De Oranje akan melakoni duel dengan Kosta Rika di Arena Fonte Bova, Salvador pada Minggu (6/7/2014) dinihari WIB. Tim besutan Louis van Gaal mempunyai pengalaman lebih panjang dibandingkan Los Ticos.
Di Brasil pun Belanda menunjukkan sebagai kekuatan besar. Mereka membuat gebrakan pertama dengan menggebuk juara bertahan Spanyol 5-1. Dalam perjalanannya, Belanda bisa menjejak perempatfinal dengan mengoleksi 12 gol yang dibuat tujuh pemain berbeda.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Apakah Belanda akan meneruskan langkah ke semifinal atau Kosta Rika yang akan melanjutkan kejutan?
Berikut data dan fakta yang dicatat Opta menjelang pertemuan Belanda dengan Kosta Rika:
-- Belanda memenangi 10 dari 11 laga terakhir yang dilakoni di Piala Dunia. Satu kekalahan itu didapatkan saat menghadapi Spanyol pada final Piala Dunia 2010.
-- Kosta Rika untul pertama kalinya tak terkalahkan dalam empat pertandingan di Piala Dunia (dua kali menang dan dua kali seri).
-- Los Ticos menjadi tim pertama dari Zona CONCACAF yang menggapai babak perempatfinal sejak 2002.
-- Ini adalah kali pertama Belanda dan Kosta Rika saling berhadapan.
-- Belanda telah memenangi empat pertandingan semifinal terakhirnya di waktu normal (90 menit).
-- Ada tujuh pemain berbeda yang sudah mencetak gol untuk Belanda di Piala Dunia 2014 ini.
-- Belanda tak pernah kalah dari tim nasional negara asal CONCACAF di Piala Dunia (satu kali menang dan satu kali seri, keduanya menghadapi Meksiko).
-- Kosta Rika hanya menang sekali dalam tujuh pertemuan terakhir dengan wakil-waklil Eropa. Kemenangan itu terjadi di fase grup lalu saat mengandaskan Italia 1-0. Sementara enam laga lainnya berakhir dengan tiga kekalahan dan tiga hasil imbang.
-- -- Dalam sembilan pertemuan terakhir dengan wakil-wakil Eropa, hanya laga dengan Inggris lah Kosta Rika gagal bikin gol. Laga tersebut terjadi di fase grup Piala Dunia 2014 ini (0-0).
-- Wesley Sneijder membuat lima gol dalam lima laga terakhirnya di babak knock out Piala Dunia.
-- Sneijder menjadi pemain yang paling banyak membela timnas Belanda di Piala Dunia dibandingkan pemain lain (15).
-- Belanda gagal membuat clean sheet dalam 11 pertandingan terakhirnya di babak knockout Piala Dunia. Terakhir kali tak kebobolan dibuat saat menghadapi Republik Irlandia pada 1994.
-- Bryan Ruiz mencetak gol dari satu tembakan ke arah gawang yang dibuatnya saat menghadapi Yunani.
-- Keylor Navas membuat 87,5% penyelamatan bola, dengan 14 kali penyelamatan di Piala Dunia sejauh ini.
-- Belanda mengoleksi 12 gol dari empat laga yang dilakoni di Piala Dunia kali ini.
-- Belanda tak terkalahkan pada 11 pertemuan dengan tim CONCACAF (10 kali menang dan sekali imbang) dan bisa membuat minimal dua gol dalam 10 pertandingan.
(fem/din)











































