Penyematan ban kapten langsung dilakukan Pelatih Arema FC Joko Susilo di tengah-tengah acara launching tim dan jersey Arema FC di Kampus Polinema Jalan Soekarno Hatta, Malang, Selasa (20/3/2018) malam WIB.
"Saya bersyukur, dipercaya dan semoga Arema akan meraih kemenangan di kompetisi tahun ini," ujar Dendi usai menerima ban kapten.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Skuat Arema FC meliputi Utam Rusdiana dan Joko Wibowo,Thiago Furtuso, Dendi Santoso, Dedik Setiawan, Natsir, Ridwan Tawainella, Dalniasyah, Balza Bazovic, Hendro Siswanto, Ahmad Atayev, Saiful indra, Johan Ahmad Alfarizi, Zainuri, Arthur Cunha, Junda Irawan, Purwoko Yudhi, Israel Waniauw, Jefri Kurniawan, M Rafli, Juan Revi, Rivaldi Bauwi, dan Riki Akbar.
Joko Susilo tetap dipercaya sebagai Kepala Pelatih bersama Richardo Fillepe, Yanuar, serta Kuncoro dan manajer tim Rudi Widodo. (rin/mrp)











































