Sejak Aubameyang datang tengah musim lalu, dia lebih dipercaya tampil sebagai striker utama ketimbang Lacazette. Kondisi itu memungkinkan lantaran Lacazette kala itu tengah cedera.
Masalah muncul saat keduanya dalam keadaan fit, seperti di awal musim ini. Unai Emery tentu ingin memanfaatkan potensi kedua pemain.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Emery sudah melakukan ujicoba di pekan pertama Liga Inggris, saat kalah 0-2 atas Manchester City. Aubameyang masih dimainkan sebagai striker utama sementara Lacazette dimainkan di babak kedua.
Striker Prancis itu masuk dan menempati pos striker di tengah, Aubameyang digeser ke kiri menjadi inverted winger. Pada saat itu, kedua pemain memang belum terlihat begitu menonjol, tapi Aubameyang mengaku siap tampil di pos tersebut lebih sering demi Lacazette.
"Kami bisa bermain dengan baik (bersama-sama). Ada percikan yang terjadi ketika kami berdua bermain bersama di lapangan," ujarnya dilansir Mirror.
[Baca Juga: Arsenal Dikalahkan City, Emery Disebut Mainkan Taktik Bodoh]
"Kami memperhatikan satu sama lain. Kami merasakan itu pada laga melawan City ketika dia masuk lapangan. Saya tak keberatan bermain di kiri jika Laca ada di tengah. Kami berdua ingin yang terbaik untuk tim," tambah dia.
Arsenal sebenarnya punya banyak opsi pemain di posisi depan. Masih ada Henrikh Mkhitaryan, Mesut Oezil, Alex Iwobi, Danny Welbeck, hingga Aaron Ramsey yang bisa tampil di sana.
Simak Juga Aksi Aubameyang Disini: