Diego Milito Sebut Pemain Ini Bakal Jadi Penentu Derby Milan

Diego Milito Sebut Pemain Ini Bakal Jadi Penentu Derby Milan

Lucas Aditya - Sepakbola
Kamis, 18 Okt 2018 17:15 WIB
Pemain Inter Milan, Lautaro Martinez. (Foto: Emilio Andreoli/Getty Images)
Milan - Inter Milan vs AC Milan menjadi salah satu laga yang dipentaskan di pekan kesembilan Serie A. Diego Milito menyebut pemain yang akan menjadi penentu hasil laga.

Bertempat di Giuseppe Meazza, Senin (22/10/2018) dinihari WIB, Inter vs Milan akan dipentaskan. Kedua tim sedang dalam laju bagus menatap laga itu.

Inter memetik empat kemenangan beruntun. Sementara itu, Milan tak pernah kalah dalam enam pertandingan di Serie A dengan catatan tiga kemenangan dan tiga kali hasil imbang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Eks penyerang Inter, Milito, memperkirakan pertandingan Derby Milan akan berjalan seru. Ada dua striker top yang beradu tajam, Mauro Icardi vs Gonzalo Higuain.

Icardi membukukan tiga gol dalam dua pertandingan terakhir Inter. Sementara itu, Higuain mencetak empat gol dalam tiga pertandingan terakhir dengan Rossoneri.




Kendati begitu, nama Lautaro Martinez malah yang disebut oleh Milito yang akan menjadi penentu laga. Pemain Argentina itu sudah bermain 4 kali untuk Inter di Serie A dengan sumbangan satu gol.

"Derby akan menjadi laga yang imbang. Selalu begitu, laga derby itu unik, pertandingan spesial. Anda memenangi laga itu dengan konsentrasi dan keberanian, dibandingkan dengan kelas," kata Milito di Football Italia.

"Laganya selalu seru dan detil-detil kecil menjadi pembeda hasil akhir."

"Satu pemain yang saya harapkan bisa menjadi penentu adalah Lautaro Martinez. Saya mengenal dia dan dia merupakan pribadi yang luar biasa."

"Ada banyak pemain hebat di kedua tim, meski secara pribadi saya mengharap Milan tak bisa tampil bagus dan Inter memetik kemenangan," dia menambahkan.



Simak Juga 'Kota Milan yang Memanas di Derby Della Madonnina':

[Gambas:Video 20detik]




(cas/nds)

Hide Ads