Dalam pertandingan di Stadion Andi Mattalata, Rabu (24/10), PSM mengungguli Persib di menit ke-82. Gol diciptakan oleh Guy Junior.
Skor tak berubah hingga pertandingan berakhir. PSM menang 1-0 atas Maung Bandung.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di laga itu, Persib tampil dengan sepuluh pemain di menit ke-88. Jonatan Bauman terkena akumulasi kartu.
Dengan kemenangan itu, PSM kian kukuh di peringkat pertama papan klasemen Liga 1 2018. PSM mengantongi 50 poin, sedangkan Persib 45 poin.
Usai pertandingan, terjadi kericuhan. Pemain dan pelatih Persib melakukan protes keras kepada wasit Tabrani.
Dinilai telah terjadi protes berlebihan, puluhan personel dari Polrestabes Makassar memasuki lapangan untuk mengevakuasi sang pengadil lapangan tersebut.
(fem/fem)