Sarri: Chelsea Buruk Sekali

Sarri: Chelsea Buruk Sekali

Redzi Arya Pratama - Sepakbola
Minggu, 25 Nov 2018 10:47 WIB
Maurizio Sarri kecewa dengan performa Chelsea saat dikalahkan Spurs (Matthew Childs/Reuters)
London - Tak ada pembelaan Maurizio Sarri usai kekalahan Chelsea dari Tottenham Hotspur. The Blues dinilainya tampil sangat buruk dan pantas kalah.

Chelsea mengalami kekalahan perdana mereka di musim ini saat ditaklukkan Spurs di Wembley, Minggu (25/11/2018) dini hari WIB. Spurs mampu mencetak tiga gol lewat Dele Alli pada menit ke-8, Harry Kane (16') serta Son Heung-min (54').

Sementara satu gol balasan The Blues tercipta lewat sundulan Olivier Giroud pada menit ke-85. Hasil ini membuat Chelsea harus turun ke peringkat empat dengan 28 poin dan menelan kekalahan pertamanya di seluruh kompetisi musim ini.






Hasil ini membuat Sarri kecewa sekali dengan penampilan timnya. Mantan pelatih Napoli ini bahkan mengatakan bahwa Chelsea bermain sangat buruk di semua aspek dalam laga tersebut.

Menurut statistik, Chelsea cuma unggul penguasaan bola 60 berbanding 40 persen. Tapi, mereka cuma bikin dua attempts on target dari total 13. Sementara Spurs punya sembilan on target dari 18 attempts.

"Saya kecewa karena kami bermain sangat buruk. Saya pikir kami bermain sangat buruk di semua aspek. Secara fisik, mental, teknis dan taktik," ujar Sarri seperti dilansir dari BBC.






"Saya tahu kami memiliki beberapa masalah dan dengan penampilan ini, sudah jelas bahwa memiliki masalah untuk dipecahkan."

"Saya pikir dalam tiga atau empat pertandingan terakhir kami mulai menurun," papar Sarri.

Ujian berat dihadapi Chelsea pekan depan saat menjamu sang pemuncak klasemen, Manchester City, di Stamford Bridge.




Tonton juga video 'Akhirnya Giroud...':

[Gambas:Video 20detik]

Sarri: Chelsea Buruk Sekali
(mrp/cas)

Hide Ads