Solskjaer jadi caretaker MU sampai akhir musim. Pria asal Norwegia itu mengisi posisi yang kosong menyusul pemecatan Mourinho.
Selama Mourinho jadi manajer, beberapa pemain terpinggirkan. Tak cuma soal performa, hubungan yang buruk dengan Mourinho disebut-sebut juga jadi latar belakang minimnya kesempatan main untuk sejumlah pemain.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kini Solskjaer menekankan bahwa setiap pemain akan punya kesempatan yang sama untuk membuktikan diri. Apalagi MU akan memainkan banyak pertandingan di periode sibuk akhir tahun.
"Tampil di pertandingan adalah saat terbaik dalam hidupmu! Makin sering main, makin bagus," ujar Solskjaer kepada MUTV seperti dikutip Standard.
"Sekarang, bagi saya sebagai manajer, ini luar biasa karena Anda harus merotasi, jadi Anda akan melihat banyak pemain, mereka akan dapat kesempatan dan semua masuk."
"Semua pemain di skuat tahu 'sekarang saya punya kesempatan' karena apapun yang sudah lewat, yang sudah terjadi biarlah terjadi. Sekarang dari sini semua memulai dari awal lagi dan kami ingin pemain menunjukkan performanya dan memberi mereka kesempatan," katanya.