Timnas U-23 dijadwalkan menggelar dua laga uji coba lokal untuk persiapan Kualifikasi Piala Asia U-23 2020. Uji coba pertama dijalani dengan menghadapi Bali United pada 17 Maret di Bali, sedangkan satu lawan lain masih gelap.
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri, menyebut Skuat Merah Putih sempat berencana melawan Bogor FC pada 12 Maret. Tapi, Bogor FC tak bisa memenuhi undangan tersebut.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ada dua uji coba di sini (Jakarta) satu, di Bali satu. Belum ada update. Kemarin kami hubungi Bogor FC dan mereka belum lengkap pemainnya. Kami cari nanti, kalau tidak, akan ada internal game," ujar Indra di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Jumat (8/3/2019).
Sementara itu, CEO Bogor FC, Effendi Syahputra, membenarkan pernyataan Indra. Dia bilang Bogor FC belum siap menghadapi pertandingan.
"Kami tidak dapat memenuhi undangan uji coba Timnas U-23, mengingat mepetnya waktu persiapan, dan tim kami belum siap pada tanggal tersebut," ujar Effendi saat dihubungi detikSport.
Timnas U-23 akan menghadapi Kualifikasi Piala Asia U-23 2020 di Vietnam. Indonesia tergabung di Grup K bersama Thailand, Vietnam dan Brunei Darussalam.