Premier League mencatatkan total nilai transfer sebesar 1,38 miliar pound sterling atau sekitar Rp 25,6 triliun pada dua bursa transfer di 2018/2019. Jumlah itu turun cukup signifikan dari musim sebelumnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menariknya, justru pengeluaran klub-klub untuk ongkos agen meningkat. Sebanyak 260 juta pound dibayarkan klub-klub Premier League ke agen sepanjang 2018/2019.
Jumlah itu meningkat 49 juta pound dari tahun sebelumnya.
Liverpool jadi klub yang paling banyak membayar agen, yakni 43 juta pound antara 1 Februari sampai 31 Januari 2019 lalu. Chelsea dan Manchester City menyusul, dengan masing-masing membayar 26 dan 24 juta pound.
Sebagai perbandingan, klub-klub Championship secara keseluruhan membayar sekitar 50 juta pound.
Tingginya biaya agen ini memicu sorotan dari kelompok-kelompok suporter. Mereka menyayangkan tingginya ongkos untuk agen, meski mendukung hak pemain untuk punya perwakilan.
Satu hal yang membuat kelompok suporter keberatan adalah, klub-klub di liga yang levelnya lebih rendah saat ini kesulitan secara finansial.
Posisi Klasemen | Klub | Belanja Pemain 2018/2019 | Biaya Agen Februari 2018 - Januari 2019 |
1 | Manchester City | £69,38 juta | £24.122.753 |
2 | Liverpool | £163,98 juta | £43.795.863 |
3 | Tottenham Hotspur | £0 | £11.141.255 |
4 | Arsenal | £73,35 juta | £11.181.730 |
5 | Chelsea | £189 juta | £26.850.552 |
6 | Manchester United | £74,43 juta | £20.759.350 |
7 | Wolverhampton Wanderer | £101,03 juta | £6.479.714 |
8 | Watford | £27,09 juta | £10.894.179 |
9 | Leicester City | £103,14 juta | £12.720.618 |
10 | Everton | £89,82 juta | £19.116.370 |
11 | West Ham United | £94,82 juta | £14.414.845 |
12 | Bournemouth | £80,19 juta | £10.295.433 |
13 | Crystal Palace | £10,67 juta | £6.976.425 |
14 | Newcastle United | £53,78 juta | £8.868.027 |
15 | Brighton & Hove Albion | £77,63 juta | £6.859.429 |
16 | Southampton | £56,03 juta | £6.151.107 |
17 | Burnley | £29,7 juta | £3.975.928 |
18 | Cardiff City | £46,08 juta | £2.802.375 |
19 | Fulham | £100,8 juta | £8.234.360 |
20 | Huddersfield Town | £45,63 juta | £5.023.807 |