Sky Sport Italia, Sportitalia, Gazzetto dello Sport semuanya mengabarkan bahwa Barella ditebus seharga 45 juta euro (Rp 712,9 miliar) plus bonus-bonus. Gelandang berusia 22 tahun itu akan menjalani tes medis pada Jumat (12/7/2019) sebelum meneken kontrak dengan Inter.
Meski begitu, La Beneamata tidak langsung akan membeli Barella. Sky meyakini bahwa Inter akan meminjam Barella lebih dahulu, sebelum melakukan pembelian permanen dengan nilai transfer yang telah disebutkan. Sedangkan Gazzetta mengklaim, Inter akan meminjam si pemain dengan biaya transfer 10 juta euro dengan opsi pembelian permanen 35 juta euro.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dia dijadwalkan akan langsung mengikuti tur pramusim Inter, yang akan berlaga di International Champions Cup (ICC). Kiprah Inter dimulai di Singapura dengan melawan Manchester United pada pekan depan.
Baca juga: Sudah Waktunya Inter Lompati Juventus |
Barella telah lima musim bersama tim utama Gli Isolani. Sebanyak tujuh gol dan enam assist diciptakan Barella dalam 112 penampilan di semua kompetisi. Plus mencetak dua gol untuk timnas Italia dalam tujuh caps.
Barella akan menjadi amunisi baru yang didapatkan Inter. Sebelumnya, Inter lebih dahulu merekrut Diego Godin, Valentino Lazaro, dan Lucien Agoume.
--
EUR 1 = Rp 15.842
(rin/mrp)