Bali United vs PSM Makassar akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (1/8/2019). Di laga itu, tuan rumah berpeluang merebut puncak klasemen Liga 1 2019 untuk sementara.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Andai Bali United menang atas PSM, maka tim asuhan Stefano Cugurra Teco bisa naik ke peringkat pertama. Sebab, Tira-Persikabo baru akan bertanding pada Jumat (2/8), dengan melawan PSIS Semarang.
Adapun PSM berada di peringkat ke-10 dengan 13 poin dari 6 laga. Namun, Juku Eja diprediksi bakal membidik kemenangan, sebagai modal motivasi menghadapi Persija Jakarta di leg kedua final Piala Indonesia, Rabu (6/8).
Adapun Bali United vs PSM akan digelar pukul 18.30 WIB. Pertandingannya bisa disaksikan langsung di Indosiar atau live streaming di Vidio.com.
(yna/nds)