Diimbangi Tim Juru Kunci, Madura United Banyak Salah Sendiri

Diimbangi Tim Juru Kunci, Madura United Banyak Salah Sendiri

Jeka Kampai - Sepakbola
Kamis, 29 Agu 2019 02:17 WIB
Madura United ditahan 1-1 oleh Semen Padang. (Foto: Saiful Bahri/ANTARA FOTO)
Jakarta - Madura United gagal menang saat menjamu Semen Padang, tim juru kunci di Liga 1 sementara ini. Sapeh Kerab mengakui melakukan banyak kesalahan di laga ini.

Madura United bermain imbang 1-1 saat menjamu Semen Padang di Stadion Ratu Pamelingan, Pamekasan, Rabu (28/8/2019) petang WIB. Unggul lebih dulu berkat gol bunuh diri Agung Prasetyo di menit ke-22, Andik Vermansyah dkk lantas kebobolan Dany Karl Max.




SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Asisten Pelatih Madura United Rasiman menilai secara permainan, timnya tak tampil sesuai standar.

"Kita menguasai 65 persen bola. Tidak sepatutnya gol lawan tercipta. Kita banyak salah. Monoton, dari sisi intensitas yang kurang," kata Rasiman usai pertandingan.




"Awalnya kita sudah tampil cukup baik, terbukti dari gol awal seperti yang kita desain. Namun kemudian lengah. Hasil negatif ini tanggung jawab saya," imbuhnya.

Dengan hasil ini, Madura United masih berada di posisi tiga klasemen Liga 1 dengan 27 poin dari 16 poin. Sementara Semen Padang masih di posisi terbawah dengan 11 poin dari 15 laga.


(raw/rqi)

Hide Ads