Persela Tak Pasang Target Khusus di Piala Gubernur Jatim 2020

Persela Tak Pasang Target Khusus di Piala Gubernur Jatim 2020

Eko Sudjarwo - Sepakbola
Sabtu, 01 Feb 2020 17:32 WIB
persela lamongan nilmaizar liga 1
Pelatih Persela Lamongan, Nilmaizar (kiri). (Foto: Eko Sudjarwo/detikSport)
Lamongan - Persela Lamongan menjadi salah satu tim tersukses di Piala Gubernur Jatim. Tahun ini, Laskar Jaka Tingkir tak memasang target khusus.

Piala Gubernur Jatim akan kembali digelar di 2020, setelah sempat vakum sejak 2015. Sorotan tertuju ke Persela, sebagai salah satu tim tersukses dalam gelaran pramusim tersebut.

Tercatat Persela, punya lima gelar dari Piala Gubernur Jatim yakni menjuarainya pada tahun 2003, 2007, 2009, 2010, 2012. Jumlah gelar Persela sama dengan Persik Kediri, namun Persela bisa merengkuh hat-trick pada 2009 hingga 2012, setelah edisi 2011 tidak digelar.

Piala Gubernur Jatim 2020 akan digelar pada 10 hingga 20 Februari mendatang, dengan Malang dan Bangkalan menjadi tuan rumahnya. Sebanyak 8 klub, satu dari Malaysia, akan ikut serta.

Dibagi dalam dua grup, A dan B, Piala Gubernur Jatim berformat setengah kompetisi. Untuk grup A yang akan digelar di Bangkalan, Madura, diisi oleh Persebaya Surabaya, Madura United, Bhayangkara FC, dan Persik Kediri.


Sedangkan Grup B, yang akan digelar di Malang, akan diisi Arema FC, Persela Lamongan, Persija Jakarta, dan Sabah FC dari Malaysia.

Persela tidak akan memasang target khusus pada gelaran Piala Gubernur Jatim 2020. Pelatih Nilmaizar menjelaskan, dirinya cuma ingin melihat progress tim secara umum menuju Liga 1 2020.

"Yang pasti kita ingin memaksimalkan kejuaran ini untuk melihat progress team secara umum," kata Nilmaizar, Sabtu (1/2/2020).


(yna/yna)

Hide Ads