Mason Mount mengabaikan perintah Chelsea untuk mengisolasi diri terkait merebaknya Virus Corona. Ia justru terlihat bermain sepakbola bersama Declan Rice.
Callum Hudson-Odoi dinyatakan positif terjangkit Virus Corona pekan lalu. Merespon hal tersebut Chelsea langsung menutup pusat latihan mereka Chobam Training Centre.
Penggawa The Blues juga diperintahkan untuk mengisolasi diri mereka untuk meminimalisir penyebaran virus ini. Namun anjuran tersebut tampaknya tak diindahkan oleh Mount.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dikutip oleh Daily Mail, Mount justru terlihat bermain sepakbola bersama gelandang West Ham United, Declan Rice. Kedua pemain timnas Inggris terlihat di lapangan 5G ProTurf yang berada di Trent Park Football, Minggu (15/3/2020) waktu Inggris.
"Saya membawa putra saya yang berusia 14 tahun ke sana untuk berlatih. Kami memperhatikan sebuah mobil tampak tak biasa dan bertanya-tanya siapa yang ada di dalamnya," ujar salah satu saksi mata yang melihat Mount dikutip Daily Mail.
"Lalu tiga atau empat orang lainnya ikut menyusul. Anakku mengenali Mason Mount sebagai orang yang mengemudikan mobil.
"Mereka memainkan kickabout five of six-a side. Declan Rice juga bermain di sana," tambahnya.
Kickabout five of six a-side merupakan permainan semacam mini soccer yang biasanya dimainkan enam melawan enam,
Tindakan Mount ini kemungkinan besar bakal membuat Frank Lampard marah. Chelsea bisa saja memberikan sanksi kepada pemain 21 tahun ini akibat sikap indisiplinernya tersebut.
(pur/cas)