Segudang PR Arsenal

Segudang PR Arsenal

Afif Farhan - Sepakbola
Rabu, 01 Apr 2020 13:45 WIB
LONDON, ENGLAND - DECEMBER 05: Mesut Ozil of Arsenal and Granit Xhaka of Arsenal are looking dejected after Neal Maupay of Brighton scored during the Premier League match between Arsenal FC and Brighton & Hove Albion at Emirates Stadium on December 05, 2019 in London, United Kingdom. (Photo by Marc Atkins/Getty Images)
Segudang PR Arsenal (Marc Atkins/Getty Images)
London - Arsenal dinilai punya banyak PR agar bisa bersaing dan menjuarai Liga Inggris. Sektor pertahanan harus dibenahi dan Mesut Oezil disarankan untuk dijual.

Hal tersebut diungkapkan oleh mantan pemain Arsenal, Andrey Arshavin. Dilansir dari Express, Arshavin menilai hal pertama yang harus dibenahi The Gunners adalah lini pertahanan.

"Mereka sangat bagus dalam membangun serangan dan bermain dengan indah. Tapi ketika bertahan, mereka begitu lemah," ujarnya.

"Dari ketika saya bermain pun, pertahanan sudah jadi titik lemah kami dan selalu jadi masalah," kata mantan pemain asal Rusia itu yang memperkuat Arsenal pada 2009-2013.



Badai cedera juga selalu menghantui Arsenal. Ada saja pemain kunci yang cedera dan pelapisnya kurang memuaskan.

"Arsenal butuh keseimbangan di dalam tim," tegas Arshavin.



Selanjutnya yang disoroti Arshavin adalah tentang Mesut Oezil, Sejak dibeli dari Real Madrid di tahun 2013, Oezil dinilai belum memuaskan.

"Sebagai pemain, tentu saya menghormatinya karena Oezil adalah pemain kelas dunia. Hanya saja, kini dia begitu lambat dan kalau saya sih lebih suka pemain lain," terangnya.

Oezil pun kerap kali diganggu cedera dan sering terlibat cek-cok dengan manajer. Apalagi, usianya sudah kepala tiga yang artinya sudah cukup tua.

"Saya tidak melihat masa depan Oezil nanti tetap di Arsenal," tutupnya.


(aff/cas)

Hide Ads