Liverpool akan menjalani laga hidup mati untuk menentukan nasib mereka di Liga Champions saat menjamu Napoli di Stadion Anfield, Rabu (12/12/2018) dini hari WIB. The Reds kini berada di peringkat ketiga di Grup C dengan enam angka tertinggal, tiga angka dari Napoli di puncak klasemen.
Melihat situasi di Grup C, Liverpool wajib menang untuk membuka peluang lolos ke babak 16 besar. Kemenangan dengan skor 1-0 saja sebenarnya sudah cukup untuk lolos. Namun jika Napoli mampu mencetak gol langkah The Reds bakal menjadi lebih sulit kerena mereka harus menang dengan selisih dua gol.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jelang menghadapi laga yang sangat menentukan ini, Klopp berharap besar pada tuah Stadion Anfield. Ia berharap atmosfer Anfield yang menggelora bisa membantu timnya melaju ke fase gugur.
Baca juga: Permutasi Matchday 6 Liga Champions |
"Kami tidak bagus saat bermain di Napoli jadi hal pertama yang kami ingin lakukan adalah menunjukkan bahwa kami mampu tampil lebih baik daripada saat bermain di sana," ujar Klopp dilansir dari Liverpool Echo.
"Sekali lagi, kami akan meminta Anfield dan meminta para penggemar untuk membantu kami. Ini adalah pertandingan yang sangat besar."
"Akan sangat keren jika banyak orang berdiri di belakang kami, itu sangat penting dan para pemain tahu itu. Saya tahu mereka sudah mempersiapkannya. Kami tahu betapa besar atmosfer yang dapat mereka ciptakan dan kami berharap bisa melihatnya."
"Kami melakukan semua yang kami bisa lakukan untuk lolos ke fase gugur lagi dan kami tahu kami memiliki kesempatan mewujudkannya meskipun kami tampil tak sepenuhnya memuaskan di Liga Champions musim ini," kata pelatih asal Jerman ini menambahkan.
Stadion Anfield musim ini memang terbilang sangat bersahabat bagi sang pemilik. Liverpool tercatat hanya sekali kalah di kandang dalam 10 pertandingan kandang di semua kompetisi musim ini yaitu saat ditaklukkan Chelsea 1-2 di ajang Piala Liga Inggris.
(nds/cas)