Meski Inter Imbang Lawan Frankfurt, Spalletti Sudah Puas

Meski Inter Imbang Lawan Frankfurt, Spalletti Sudah Puas

Redzi Arya Pratama - Sepakbola
Jumat, 08 Mar 2019 07:45 WIB
Meski Inter Imbang Lawan Frankfurt, Spalletti Sudah Puas
Luciano Spalletti tetap puas dengan hasil imbang Inter Milan di Frankfurt (Kai Paffebanch/REUTERS)
Frankfurt - Inter Milan hanya bermain imbang 0-0 kala menghadapi Eintracht Frankfurt di leg pertama 16 besar Liga Europa. Meski begitu, pelatih Luciano Spalletti tetap puas.

Pada laga di Commerzbank-Arena, Jumat (8/3/2019) dini hari WIB, permainan kedua tim terbilang agresif. Frankfurt sebagai tuan rumah memperlihatkan permainan yang lebih menyerang.

Nerazzurri mampu mengimbangi itu dengan permainan yang tak kalah solid. Inter membuat total 11 tembakan, lebih sedikit enam tembakan daripada tuan rumah. Frankfurt pun unggul tipis terkait penguasaan bola yakni 51 berbanding 49 persen.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tapi laga malah berakhir imbang tanpa gol. meski gagal menang, hasil ini bisa dibilang positif karena Inter akan mengambil keuntungan dengan tampil di Giueseppe Meazza pada leg kedua.




"Inter bermain dengan wibawa dan karakter, terutama di awal laga, yang merupakan periode tersulit pada laga ini," ujar Spalletti kepada Sky Sport Italia.

"Kami lebih mementingkan performa ketimbang hasil, karena pada laga dua leg, hasil baru penting setelah memainkan dua laga," tambah dia.

Pada laga ini Inter sebenarnya punya potensi untuk menang saat mendapat penalti di menit ke-22. Sayang, eksekusi Marcelo Brozovic berhasil ditepis Kevin Trapp.

"Saya percaya dia bisa mengeksekusi penalti. Seperti Ivan Perisic dan Matteo Politano. Mereka adalah pemain-pemain yang sangat baik menembak penalti. Dan tentu setiap pemain bisa melakukan kesalahan. Dia ingin mengeksekusinya dan itu bukan masalah buat saya," demikian pelatih plontos tersebut.




(mrp/ran)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads