Final Liga Champions musim 2019/2020 mempertemukan Paris Saint-Germain (PSG) vs Bayern Munich. Wayne Rooney jagokan siapa, nih?
PSG vs Bayern Munich digelar di Estadio da Luz, Lisbon, Portugal, Senin (24/8/2020) pukul 2.00 dini hari WIB. Pertandingan berlangsung tertutup tanpa penonton.
Kedua tim mampu menaklukkan tim-tim besar, serta tim-tim yang penuh kejutan. PSG bisa menyingkirkan Atalanta dan RB leipzig, sedangkan Bayern Munich bisa menggunduli Chelsea dan Barcelona.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mantan pemain Manchester United yang kini bermain untuk Derby County di divisi Championship Inggris, Wayne Rooney memberikan prediksi untuk partai final nanti. Dirinya condong ke PSG karena ada Angel Di Maria.
"PSG akan menjadi juara karena adanya Angel Di Maria. Dia adalah pemain yang hebat," katanya seperti dilansir dari Mirror.
Rooney dan Angel Di Maria pernah sama-sama setim di Manchester United pada tahun 2014. Sayang, karier Di Maria kurang mulus kala berseragam Setan Merah yang cuma bermain semusim.
"Saya ingat kala itu manajer Louis van Gaal bilang, 'cuma Angel Di Maria yang boleh membawa bola lama-lama di lapangan'," ungkapnya.
![]() |
Baca juga: Angel Di Maria, Jimat PSG di Liga Champions |
Bagi Wayne Rooney, Angel Di Maria bisa jadi pembeda kala final Liga Champions nanti. Pemain asal Argentina itu tak hanya lihai mengobrak-abrik pertahanan lawan, tapi juga kadang jadi penentu kemenangan lewat gol-gol berkelasnya.
"Di Maria adalah seorang pekerja keras dan visi bermainnya juga brilian," tegas Rooney yang pernah meraih titel juara Liga Champions bersama MU di tahun 2008.
"Sayangnya, dia hanya kurang beruntung di Liga Inggris kala bermain untuk Manchester United. Kini, dia adalah seorang pemain yang matang di PSG," tutup Rooney.
![]() |
Baca juga: Final Liga Champions 2020 dalam Infografis |
(aff/ran)