Tottenham Hotspur mampu menaklukkan LASK di ajang Liga Europa. The Lilywhites menang meyakinkan 3-0.
Tottenham menjamu wakil Austria, LASK, di Tottenham Hotspur Stadium pada matchday pertama Grup J Liga Europa 2020, Jumat, (23/10/2020) dini hari WIB. Tuan memegang kendali sejal awal laga.
Pasukan Jose Mourinho mampu membuka keunggulan di menit ke-18. Umpan panjang Ben Davies dari lini pertahanan menjangkau Carlos Vinicius di sisi kiri.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ia lalu melepas umpan tarik yang mampi dituntaskan dengan baik oleh Lucas Moura. Tottenham unggul 1-0.
Pada menit ke-26, tuan rumah mampu menggandakan keunggulan. Umpan Gareth Bale dari sisi kanan gagal diantisipasi dengan baik oleh bek LASK, Andres Andrade.
Bola sapuannya justru mengarah ke gawang sendiri. Gol bunuh diri Andrade mengantarkan Tottenham menjauh 2-0.
LASK sempat berusaha memberikan perlawanan di akhir babak pertama. Husein Balic melepas sepakan terukur dari luar kotak penalti. Namun, Joe Hart dengan gemilang masih mampu menepis bola.
Skor 2-0 untuk keunggulan Tottenham menutup babak pertama.
Selepas jeda, LASK tampil lebih berani menyerang . Hal ini membuat laga lebih terbuka dengan kedua tim saling bertukar seranga.
Tim tamu punya peluang di menit ke-64. Sepak pojok Peter Michorl mampu menemui kepala Petar Filipovic. Sundulan Filipovic ini belum membuahkan hasil karena bola masih melambung dari gawang Hart.
Enam menit menjelang laga berakhir, Tottenham menutup kemenangan mereka di laga ini melalui gol dari Son Heung-min. Son terbebas dari perangkap offside usai menerima sodoran bola dari sundulan Vinicius.
Pemain asal Korea Selatan ini kemudian dengan tenang menaklukkan kiper LASK, Alexander Schlager. Tottenham mengakhiri laga dengan kemenangan 3-0.
Hasil ini mengantarkan Tottenham berada di puncak klasemen Grup J dengan tiga angka. Sementara, Lask di dasar klasemen dengan belum meraih angka.
Susunan Pemain
Tottenham: Joe Hart; Matt Doherty, Davinson Sanchez, Ben Davies, Sergio Reguilon; Harry Winks, Pierre-Emile Hojbjerg (Moussa Sissoko 62'); Lucas Moura, Gareth Bale (Heung-Min Son 62'), Erik Lamela (Dele Alli 62'); Carlos Vinicius.
LASK: Alexander Schlager; Philipp Wiesinger, Gernot Trauner, Andres Andrade (Marvin Potzmann 46'); Reinhold Ranftl James Holland (Lukas Grgic 5'), Peter Michorl, Rene Renner (Petar Filipovic39'); Andreas Gruber (Johannes Eggestein 46'), Husein Balic, Marko Raguz.
Baca juga: Aduh Tottenham... |
(pur/yna)