Pelatih Porto Sepi Diwawancarai Wartawan Usai Kandaskan Juve

Pelatih Porto Sepi Diwawancarai Wartawan Usai Kandaskan Juve

Afif Farhan - Sepakbola
Rabu, 10 Mar 2021 19:15 WIB
LIVERPOOL, ENGLAND - APRIL 08: Sergio Conceicao manager of FC Porto reacts during the FC Porto Press Conference ahead of there UEFA Champions League Quarter Final First Leg against Liverpool FC tomorrow at Anfield on April 08, 2019 in Liverpool, England. (Photo by Jan Kruger/Getty Images)
Pelatih Porto, Sergio Conceicao (Getty Images)
Turin -

Pelatih Porto, Sergio Conceicao sukses kandaskan Juventus di Liga Champions. Tapi kok, sepi diwawancarai wartawan setelahnya?

Juventus vs Porto dalam leg kedua babak 16 besar Liga Champions berlangsung di Allianz Stadium, Rabu (10/3/2021) dini hari WIB. Porto mengantongi kemenangan 2-1 pada leg pertama.

Balas-balasan gol terjadi. Juventus tertinggal lebih dulu di babak pertama lewat eksekusi penalti Sergio Oliveira.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Juventus lantas bangkit di babak kedua dan berbalik unggul 2-1 lewat brace Federico Chiesa. Skor itu bertahan sampai waktu normal dan laga lanjut ke extra time 2x15 menit karena agregat laga menjadi 3-3.

Porto mengejutkan Juventus di menit ke-115 setelah Sergio Oliveira melesakkan gol lewat tendangan bebas. Dua menit berselang Adrien Rabiot mengubah skor menjadi 3-2, namun tak bisa menyelamatkan Juventus karena agregat laga menjadi 4-4 dan kalah agresivitas gol tandang.

ADVERTISEMENT
Juventus goalkeeper Wojciech Szczesny, left, can't stop a goal by Porto's Porto's Sergio Oliveira (27) during the Champions League, round of 16, second leg, soccer match between Juventus and Porto in Turin, Italy, Tuesday, March 9, 2021. (Fabio Ferrari/LaPresse via AP)Porto kandaskan Juventus di Liga Champions (Fabio Ferrari/AP)

Porto memang tidak difavoritkan, bak kuda hitam. Namun semangat dan kegigihannya, meski cuma bermain dengan 10 orang karena insiden kartu merah, Porto tetap tampil menawan.

Selepas laga, seperti biasa diadakan sesi jumpa pers di suatu ruangan. Di tengah situasi pandemi, sesi jumpa pers itu dilakukan via Zoom.

Dilansir dari Daily Mail, pelatih Porto, Sergio Conceicao sudah datang ke ruang jumpa pers di dalam stadionnya Juventus. Pihak panitia dari UEFA juga sudah menyalakan Zoom dan mengundang wartawan.

"Terimakasih sudah bergabung di Zoom. Apakah ada pertanyaan?" kata pihak panitia.

"Bagi yang sudah bergabung, saya belum melihat ada yang mengajukan pertanyaan.

Sergio Conceicao juga tampak kebingungan. Malah sempat bertanya apakah ada media dari Portugal? Dijawab tidak ada dari pihak panita.

"Ya sudah kalau begitu," Sergio Conceicao pergi meninggalkan ruangan.

Banyak pihak menilai, media-media dari Italia tampak tidak bergairah untuk mewawancarai Sergio Conceicao. Bahkan netizen di media sosial menyebut, media-media di Italia tidak menaruh respek.

Berikut cuplikannya:

[Gambas:Youtube]




(aff/yna)

Hide Ads