Chelsea yang Lagi Oke karena Tuchel Tidak Bertele-tele

Chelsea yang Lagi Oke karena Tuchel Tidak Bertele-tele

Afif Farhan - Sepakbola
Rabu, 17 Mar 2021 15:25 WIB
Chelseas head coach Thomas Tuchel reacts at the end of the English Premier League soccer match between Chelsea and Everton at the Stamford Bridge stadium in London, Monday, March 8, 2021. (John Sibley/Pool via AP)
Chelsea yang Lagi Oke karena Tuchel Tidak Bertele-tele (AP/John Sibley)
London -

Chelsea masih belum terkalahkan di tangan manajer barunya, Thomas Tuchel. Kata Andreas Christensen, rahasianya adalah Tuchel yang tidak bertele-tele.

Sudah 12 laga di seluruh kompetisi, Chelsea-nya Thomas Tuchel belum pernah kalah. Chelsea masih menjaga asa di empat besar Liga Inggris, masih melangkah di Piala FA, dan masih bertaji di Liga Champions.

Selanjutnya, Chelsea bakal berlaga di leg kedua babak 16 besar Liga Champions kontra Atletico Madrid, pada Kamis (17/3) dini hari WIB. The Blues punya modal bagus, menang 1-0 di leg pertama.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Banner Chelsea Vs Atletico di Liga Champions

Bek Chelsea, Andreas Christensen ditanya soal gaya kepelatihan Thomas Tuchel. Simpel saja, Tuchel dan tim pelatihnya tidak suka bertele-tele.

"Mereka memberikan arahan yang sangat, sangat jelas. Jika mereka menginginkan sesuatu yang berbeda, mereka tinggal memberi tahu saja," katanya seperti dilansir dari Mirror.

ADVERTISEMENT

"Mereka tidak bertele-tele, mereka tahu bagaimana mereka menginginkannya dan selalu ada rencana," tambahnya.

LONDON, ENGLAND - MARCH 08: Thomas Tuchel, Manager of Chelsea embraces Andreas Christensen of Chelsea after the Premier League match between Chelsea and Everton at Stamford Bridge on March 08, 2021 in London, England. Sporting stadiums around the UK remain under strict restrictions due to the Coronavirus Pandemic as Government social distancing laws prohibit fans inside venues resulting in games being played behind closed doors. (Photo by Glyn Kirk - Pool/Getty Images)Thomas Tuchel dan Andreas Christensen (Getty Images/Pool)

Andreas Christensen melanjutkan, Thomas Tuchel suka memberi sesi latihan yang berat khususnya soal taktik. Maka para pemain Chelsea akan terus mengulanginya, sampai sudah terbiasa.

"Kami bekerja keras dan melakukan semua arahan, lalu seperti sudah terjadi di alam bawah sadar. Terdengar aneh memang, tapi memang seperti itu adanya," terang bek asal Denmark itu.

Andreas Christensen merasa, rekan-rekannya juga terus optimis untuk memenangi laga demi laga dan menghindari kekalahan. Chelsea benar-benar habis-habisan di lapangan.

"Kami masih belajar dan membangun sebuah tim yang kuat. Kami pasti bergerak ke arah yang benar dan saya pikir itulah yang paling penting saat ini," tutupnya.

(aff/nds)

Hide Ads