Saat Chelsea Kesulitan Bikin Gol 'Biasa'

ADVERTISEMENT

Saat Chelsea Kesulitan Bikin Gol 'Biasa'

Afif Farhan - Sepakbola
Rabu, 26 Okt 2022 12:15 WIB
SALZBURG, AUSTRIA - OCTOBER 25: Kai Havertz of Chelsea scores their teams second goal during the UEFA Champions League group E match between FC Salzburg and Chelsea FC at Football Arena Salzburg on October 25, 2022 in Salzburg, Austria. (Photo by Sebastian Widmann/Getty Images)
Sepakan indah Havertz yang berujung gol (Foto: Getty Images/Sebastian Widmann)
Salzburg -

Chelsea menang 2-1 atas RB Salzburg di lanjutan Liga Champions. The Blues butuh dua gol indah demi kunci tiket ke babak 16 besar.

Chelsea bertamu ke RB Salzburg dalam matchday kelima Liga Champions, Selasa (25/10) malam WIB. Chelsea amankan tiga poin dengan kemenangan tipis 2-1.

Balas-balasan gol terjadi. Chelsea unggul duluan lewat Mateo Kovacic di menit ke-23. Adamu sempat menyamakan skor di menit ke-48 dan Kai Havertz kunci kemenangan Si Biru pada menit ke-64.

Kedua tim bermain terbuka dan saling menyerang. Dilansir dari situs resmi UEFA, Salzburg lepaskan tujuh tembakan ke arah gawang dan Chelsea lebih banyak dengan 11 kali.

Kiper Salzburg Philipp Kohn sempat jadi momok Chelsea. Kohn tampil ciamik saat menggagalkan dua peluang emas Aubameyang, salah satunya menangi duel satu lawan satu.

Sampai akhirnya, Chelsea bisa bikin dua gol lewat cara yang indah dengan tembakan dari luar kotak penalti!

Gol Kovacic tercipta saat sang gelandang menyapu bola liar dengan kaki kiri dan mengarah keras ke pojok gawang. Gol Havertz juga tercipta dengan kaki kiri, dirinya lepas tembakan melengkung yang kena tiang atas dan memantul deras.

Kohn pun cuma bisa mati langkah.

"Gol-gol yang spektakuler, keduanya mengarah ke pojok kanan atas gawang. Itu memudahkan pekerjaan saya," jelas manajer Chelsea, Graham Potter soal dua gol indah tersebut.

"Havertz butuh gol, saya tahu itu. Dia terus berjuang dan bekerja keras, hingga akhirnya pecah juga," tutupnya.

(aff/mrp)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT