Kelakar Mourinho: Benfica Kalah Lawan Chelsea karena Tak Latihan

Kelakar Mourinho: Benfica Kalah Lawan Chelsea karena Tak Latihan

Randy Prasatya - Sepakbola
Rabu, 01 Okt 2025 18:30 WIB
LONDON, ENGLAND - SEPTEMBER 30: Benfica manager Jose Mourinho during the UEFA Champions League 2025/26 League Phase MD2 match between Chelsea FC and SL Benfica at Stamford Bridge on September 30, 2025 in London, England. (Photo by Rob Newell - CameraSport via Getty Images)
Foto: Rob Newell - CameraSport via Getty Images
Jakarta -

Benfica kalah 0-1 dari Chelsea dalam lanjutan Liga Champions. Jose Mourinho menyebut kekalahan timnya karena tidak berlatih.

Benfica bertandang ke markas Chelsea di Stamford Bridge, Rabu (1/10/2025) dini hari WIB. Tim asal Portugal itu tumbang akibat gol bunuh diri Richard Rios di menit ke-18.

Pasukan Mourinho sebetulnya tidak jelek-jelek amat. Benfica mampu membuat sembilan percobaan dengan tiga yang mengarah ke gawang. Chelsea punya delapan percobaan dengan tiga yang ke gawang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kami punya jeda dua hari di antara pertandingan dan kami tidak berlatih, kami hanya melakukan pemulihan di sela-sela pertandingan," kata Mourinho usai laga kepada TNT Sports.

ADVERTISEMENT

"Salah satu kekuatan saya di lapangan, kalau boleh saya katakan, adalah latihan saya - tetapi kami tidak punya waktu untuk itu."

"Ini adalah periode tekanan yang besar bagi para pemain dan datang ke pertandingan ini, saya hanya memberi tahu mereka bahwa ada banyak kekalahan. Kekalahan ini bisa menjadi dasar bagi mereka karena kami bisa saja keluar dari sini dengan hasil imbang, yang akan menjadi hal positif bagi mereka," Mourinho menjelaskan.

Benfica masih nol poin dalam dua laga. Sebelumnya Benfica kalah 2-3 melawan Qarabag.

"Masalahnya bukan kekalahan hari ini, melainkan kekalahan melawan Qarabag. Meskipun kalah, kami seharusnya bisa meraih tiga poin dan sekarang kami harus mencari poin di tempat lain," Mourinho menegaskan.




(ran/aff)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads