Ini Pesan Presiden Jokowi di Peringatan Haornas 2020

Ini Pesan Presiden Jokowi di Peringatan Haornas 2020

Mercy Raya - Sport
Rabu, 09 Sep 2020 21:30 WIB
Joko Widodo
Pesan Presiden Joko Widodo di dalam perayaan Hari Olahraga Nasional 2020. (Foto: Mercy Raya)

Di sisi lain, Jokowi juga meminta seluruh insan olahraga melakukan refleksi diri di tengah pandemi COVID-19.

"Akibat pandemi COVID-19 berbagai kompetisi olahraga nasional dan internasional harus ditiadakan, diskejul ulang, ini tentu kurang menguntungkan bagi dunia olahraga Indonesia. Tapi kondisi ini jadi kesempatan kita semua untuk merestart, merancang ulang ekosistem olahraga nasional kita secara besar-besaran," kata Jokowi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dan pada peringatan hari olahraga nasional kali ini saya ajak bapak dan ibu, para insan olahraga, untuk secara serius melakukan refleksi dan evaluasi diri, dan kemudian siapkan langkah-langkah besar dan lompatan besar untuk kemajuan dunia olahraga kita."

Bukan tanpa sebab, pria yang pernah menjadi walikota Solo ini mengatakan demikian. Menurutnya, olahraga mempunyai peran sangat penting dalam kehidupan manusia sebagai individu maupun masyarakat.

ADVERTISEMENT

"Pertama olahraga adalah instrumen penting dalam pendidikan, bukan hanya penddikan jasmani, tapi juga pendidikan karatker. Olahraga bangun karakter disiplin, sportif, bahwa menang kalah itu biasa, membangun karakter pejuang dan pekerja keras. Selain itu, memperkokoh jiwa, patriotisme, dan nasionalisme."

"Olahraga adalah instrumen meningkatkan produktifitas. Produktifitas tak bisa ditingkatkan tanpa ada kesehatan prima dari warganya. Olahraga harus jadi keseharian masyarakat, pegawai, kantor pemerintah, dan berbagai organsiasi lainnya. Karena itu olahraga bukan hanya urusan individu, bukan hanya juga urusan Kemenpora, tapi urusan kita semua," dia berpesan.

"Olahraga harus didukung infrastruktur yang baik, budaya dan gaya hidup, serta teknologi dan manajemen yang baik. Olahraga juga bisa jadi salah satu pendongkrak ekonomi nasional, olahraga merupakan industri yang cakupannya sangat luas dari industri pakaian, sepatu, bola dll. Industri media dan industri penyiaran. termasuk industri souvenir, piala, stiker dll, yang dapat melibatkan UKM kita sampai perusahaan raksasa multinasional."

"Target pasar tak hanya pasar nasional tapi pasar global. Olahraga buka peluang besar bagi Indonesia untuk kembangkan sport tourism. Sport tourism jadi tren baru yang pasarnya sangat luas, yang akan berikan multiplayer effect pada perekonomian,"

"Kita punya tempat pengembangan sport tourism dari danau, laut, dll, hal ini bisa dimanfaatkan untuk acara olahraga, dari menyelam, sepeda, atletik, dan olahraga rekreatif lainnya. Peluang olahraga ini akan lebih besar setelah pandemi nanti, olahraga di alam bebas. peluang ini harus kita manfaatkan sebaik-baiknya," imbuh dia.


(mcy/rin)

Hide Ads