Hari kedelapan Olimpiade Tokyo 2020 telah selesai digelar. China masih kukuh di puncak klasemen medali, meninggalkan Jepang dan Amerika Serikat.
Pada Sabtu (31/7/2021), China berhasil menambah 6 medali, dengan rincian 2 emas (angkat besi dan sailing), 3 perak (bulutangkis, senam, dan renang), dan 1 perunggu (sailing). Kini negeri Tirai Bambu itu sudah mengumpulkan 21 emas, 13 perak, dan 12 perunggu.
Tuan rumah Jepang membuntuti di urutan kedua dengan koleksi 17 emas, 5 perak, dan 8 perunggu. Hari ini, Nippon hanya menambah dua medali, yakni 1 perak (judo) dan 1 perunggu (panahan).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Amerika Serikat meraih 5 medali hari ini, yakni 2 emas (renang), 1 perak (triatlon), dan 2 perunggu (atletik dan menembak). Negeri Paman Sam masih bercokol di urutan ketiga dengan 16 emas, 17 perak, dan 13 perunggu.
Peringkat empat ditempati Kontingen Rusia (ROC) yang sudah mengumpulkan 11 emas, 15 perak, dan 11 perunggu. Hari ini, mereka menambah 1 emas lewat anggar, lalu 1 perak dan 1 perunggu diperoleh dari cabang menembak.
Indonesia saat ini berada di urutan ke-53 dari 76 negara yang sudah mendapat medali. Catatan 1 perak dan 2 perunggu milik Indonesia masih belum berubah hingga hari ini.
Klasemen Medali Olimpiade Tokyo 2020 hingga Sabtu (31/7/2021):
Urutan-Negara-Emas-Perak-Perunggu
1 China 21 13 12
2 Jepang 17 5 8
3 Amerika Serikat 16 17 13
4 ROC 11 15 11
5 Australia 10 3 14
6 Britania Raya 8 9 11
7 Korea Selatan 5 4 7
8 Prancis 4 9 6
9 Belanda 4 7 5
10 Selandia Baru 4 3 3
11 Jerman 3 4 10
12 Kanada 3 4 5
13 Swiss 3 3 4
14 Republik Ceko 3 3 1
15 Kroasia 3 1 2
16 Italia 2 8 14
17 Taiwan 2 2 3
18 Hungaria 2 2 2
19 Slovenia 2 1 1
20 Kosovo 2 0 0
21 Brasil 1 3 4
22 Georgia 1 3 1
23 Rumania 1 3 0
24 Spanyol 1 2 2
25 Hong Kong 1 2 0
25 Afrika Selatan 1 2 0
27 Austria 1 1 3
28 Serbia 1 1 2
29 Jamaika 1 1 1
30 Norwegia 1 1 0
30 Polandia 1 1 0
30 Slovakia 1 1 0
30 Swedia 1 1 0
30 Tunisia 1 1 0
35 Turki 1 0 2
36 Estonia 1 0 1
36 Fiji 1 0 1
36 Republik Irlandia 1 0 1
36 Uzbekistan 1 0 1
40 Bermuda 1 0 0
40 Belarusia 1 0 0
40 Ekuador 1 0 0
40 Ethiopia 1 0 0
40 Yunani 1 0 0
40 Iran 1 0 0
40 Latvia 1 0 0
40 Filipina 1 0 0
40 Qatar 1 0 0
40 Thailand 1 0 0
50 Kolombia 0 2 1
51 Republik Dominika 0 2 0
51 Venezuela 0 2 0
53 Indonesia 0 1 2
53 Mongolia 0 1 2
55 Belgia 0 1 1
55 Kuba 0 1 1
55 Denmark 0 1 1
55 San Marino 0 1 1
55 Uganda 0 1 1
60 Bulgaria 0 1 0
60 India 0 1 0
60 Yordania 0 1 0
60 Makedonia Utara 0 1 0
60 Turkmenistan 0 1 0
65 Ukraina 0 0 5
66 Kazakhstan 0 0 3
67 Mesir 0 0 2
67 Israel 0 0 2
67 Meksiko 0 0 2
70 Argentina 0 0 1
70 Azerbaijan 0 0 1
70 Pantai Gading 0 0 1
70 Finlandia 0 0 1
70 Kuwait 0 0 1
70 Malaysia 0 0 1
70 Portugal 0 0 1