LavAni Allo Bank Selangkah Lagi Jadi Juara Putaran Pertama

LavAni Allo Bank Selangkah Lagi Jadi Juara Putaran Pertama

Mercy Raya - Sport
Jumat, 20 Jan 2023 18:00 WIB
Jakarta LavAni Allo saat bermain melawan Surabaya BIN Samator di GOR Satria Purwokerto, Minggu (15/1/2023).
LavAni Allo Bank semakit dekat menjadi juara putaran I Proliga 2023. (Foto: Uje Hartono/detikJateng)
Jakarta -

Jakarta LavAni Allo Bank selangkah lagi menjadi juara putaran pertama Proliga 2023. Saat ini mereka kokoh di puncak klasemen.

LavAni Allo Bank di seri penutup putaran pertama dijadwalkan bertanding dengan Palembang Bank SumselBabel dan Jakarta Bhayangkara Presisi.

Dari keduanya, tim asuhan Nicolas Ernesto Vives Coffigni itu telah meraih kemenangan pertamanya di seri Palembang. Juara bertahan Proliga itu mengalahkan tuan rumah, Palembang Bank SumselBabel, dalam pertarungan sengit dan ketat, pada Kamis (19/1).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mereka sempat kehilangan dua gim di set kedua dan set keempat, sebelum akhirnya menutup laga dengan kemenangan 3-2 (25-16, 21-25, 25-20, 22-25, dan 15-12).

Hasil ini pun kian mengokohkan Jakarta LavAni Allo Bank sebagai tim paling solid di putaran pertama ini. Sebab, mereka sama sekali belum terkalahkan.

ADVERTISEMENT

Tak hanya itu, mereka juga berpeluang bersar untuk menjadi juara di putaran perdana ini, jika Dio Zulfikri dkk menang atas Bhayangkara Presisi di pertandingan terakhirnya yang dilaksanakan pada Sabtu (21/1/2023).

Menilik laman Proliga, Jakarta LavAni Allo Bank kini mengoleksi 16 poin setelah selalu menang dalam enam pertandingan. Di bawah mereka, Jakarta STIN BIN yang memiliki 13 poin, kemudian di peringkat ketiga ada Jakarta Bhayangkara Presisi.

Meski begitu, asisten pelatih Jakarta LavAni Allo Bank, Samsul Jais, meminta agar pemainnya tak lekas puas. Sebab, ini baru awalan. Sementara kompetisi bola voli nasional sendiri masih panjang perjalanannya.

Ia tak ingin Jakarta LaVani Allo Bank sukses di awal tapi justru terganjal di putaran berikutnya, bahkan tak lolos final four.

"Juara putaran pertama belum apa-apa. Perjalanan kita masih jauh," kata mantan pelatih timnas putra itu dalam keterangan tertulis Proliga 2023.


Berikut Daftar Klasemen Sementara Putaran 1:

1. Jakarta LavAni Allo Bank - 16 poin

2. Jakarta STIN BIN -13 poin

3. Jakarta Bhayangkara Presisi- 12 poin

4. Surabaya BIN Samator - 10 poin

5. Jakarta Pertamina Pertamax- 5 poin

6. Jakarta BNI 46 - 4 poin

7. Palembang Bank SumselBabel - 3 poin

8. Kudus Sukun Badak - 0 poin




(mcy/cas)

Hide Ads