Jakarta -
MotoGP merilis jadwal sementara untuk musim 2020. Seperti bocoran yang sudah beredar, ada tambahan balapan dan perubahan jadwal di beberapa seri.
Beberapa waktu lalu, beredar bocoran jadwal sementara
MotoGP 2020. Dalam rancangan yang ramai diberitakan di media, terdapat tambahan satu seri untuk musim depan.
Hari Rabu (28/8/2019), MotoGP secara resmi merilis jadwal sementara untuk musim 2020. Tak ada perbedaan dengan bocoran jadwal yang beredar sebelumnya.
MotoGP 2020 akan menggelar 20 balapan. Seri tambahan akan dihelat di Finlandia pada 12 Juli di Sirkuit Kymiring, tergantung pada pengesahan FIM.
Perubahan signifikan juga terjadi pada jadwal MotoGP Thailand. Jika musim ini balapan di Sirkuit Buriram digelar pada Oktober, tahun depan akan dimajukan menjadi seri kedua setelah MotoGP Qatar.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
MotoGP Republik Ceko di Sirkuit Brno juga tetap ada dalam kalender balapan MotoGP 2020. Meski demikian masih menunggu pembaruan kontrak karena kesepakatan yang berlangsung saat ini habis pada akhir musim 2019.
Dari rangkaian balapan di Eropa juga ada perubahan jadwal. MotoGP Jerman dan Belanda akan bertukar jadwal.
Berikut ini adalah jadwal sementara MotoGP 2020:
8 Maret - Qatar
22 Maret - Thailand
5 April - Amerika Serikat
19 April - Argentina
3 Mei - Jerez
17 Mei - Prancis
31 Mei - Italia
7 Juni - Catalunya
21 Juni - Jerman
28 Juni - Belanda
12 Juli - Finlandia
9 Agustus - Republik Ceko
16 Agustus - Austria
30 Agustus - Inggris
13 September - San Marino
4 Oktober - Aragon
18 Oktober - Jepang
25 Oktober - Australia
1 Novermber - Malaysia
15 November - Valencia
Jadwal tes pramusim MotoGP 2020:
19 November 2019 - Valencia
26 November 2019 - Jerez
7 Februari 2020 - Sepang
22 Februari 2020 - Qatar
Halaman Selanjutnya
Halaman