Rider RNF Yamaha, Andrea Dovizioso, menegaskan bahwa para pebalap MotoGP masih buta dengan trek Pertamina Mandalika International Street Circuit. Di sisi lain, trek sirkuit di Lombok itu disebut sangat baik.
Pada 18-20 Maret 2022, Pertamina Grandprix of Indonesia digelar perdana. Itu menjadi pemuas dahaga pecinta MotoGP melihat race di tanah air usai 25 tahun.
Tes pramusim MotoGP 2022 sebenarnya sudah digelar oleh di Pertamina Mandalika International Street Circuit pada Februari 2022. Ada beberapa pembenahan trek usai sesi persiapan musim, sebanyak 17,5 persen lintasannya diaspal ulang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Oleh karena itu, Dovizioso pun menegaskan bahwa situasi kondisi trek di Lombok itu. Apalagi, saat balapan nanti para rider MotoGP akan menggunakan kompon ban yang baru.
"Sirkuit Mandalika adalah trek yang baru untuk semua pebalap, lapisan atasnya ada aspal baru dan ban baru dibandingkan dengan apa yang kami miliki saat tes di sana, jadi itu akan menjadi balapan yang aneh," kata Dovizioso di Crash.
"Namun begitu, ini trek yang sangat baik. Jadi, saya tak sabar untuk balapan di sana," kata eks rider Ducati itu menambahkan.
Pada balapan pertama MotoGP 2022 di Qatar, Dovizioso menuai hasil kurang oke. Dia cuma bisa meraih dua poin usai finis di posisi ke-14.
Dalam sesi tes pramusim di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Dovizioso cuma sekali menembus 10 besar. Dia bisa menempati posisi kesembilan dalam sesi pada hari kedua.