Kualifikasi Piala Eropa: Depay Gemilang, Belanda Gebuk Belarusia 4-0

Kualifikasi Piala Eropa: Depay Gemilang, Belanda Gebuk Belarusia 4-0

Yanu Arifin - Sepakbola
Jumat, 22 Mar 2019 04:52 WIB
Memphis Depay tampil gemilang saat mengantar Belanda mengalahkan Belarusia 4-0 di Kualifikasi Piala Eropa 2020. (Foto: Piroschka Van De Wouw/Reuters)
Rotterdam - Timnas Belanda menang 4-0 atas Belarusia di laga perdana Grup C Kualifikasi Piala Eropa 2020. Memphis Depay menjadi bintang kemenangan Tim Orange,

Bertanding di Stadion Feijenoord, Rotterdam, Belanda, Jumat (22/3/2019) dini hari WIB, Belanda langsung unggul sejak menit pertama. Depay langsung mencatatkan namanya di papan skor.

Berawal dari kesalahan Igor Shitov dalam melakukan backpass, bola bisa dicuri Depay di kotak penalti. Depay lantas mengecoh kiper kiper Andrey Gorbunov, sebelum menceploskan bola ke gawang. Meski dari sudut sempit, bola mengarah tepat masuk ke gawang. Belanda unggul 1-0.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT




Depay kembali mengancam. Pemain Olympique Lyon itu melepaskan sepakan kaki kiri pada menit ke-11, namun bolanya masih melenceng tipis di kiri gawang Belarusia.

Tekanan Belanda membuahkan gol kedua pada menit ke-21. Georginio Wijnaldum membawa Belanda memimpin 2-0, usai menjebol gawang Belarusia dari jarak dekat. Mendapat umpan back heel Depay di kotak penalti, Wijnaldum yang tak terkawal tanpa kesulitan mengoyak gawang Gorbunov.

Tertinggal membuat Belarusia menekan. Beberapa kali Yuri Kovalev dan Anton Putsila mengancam gawang Jasper Cillessen, namun upayanya belum membuahkan hasil. Hingga jeda, skor 2-0 bertahan.

Di babak kedua, Belanda masih mendominasi. Pada menit ke-55, tuan rumah akhirnya memperbesar keunggulan menjadi 3-0. Pelanggaran Mikhail Sivakov di kotak terlarang berbuah penalti, yang bisa dieksekusi Depay dengan baik.




Belarusia sempat mengancam pada menit ke-78. Igor Stasevich melepaskan tendangan kaki kanan dari dalam kotak penalti, namun bolanya bisa bisa ditepis Cillessen.

Belanda akhirnya menutup pesta kemenangannya di menit ke-86. Dari sepak pojok, Depay mengirim bola yang bisa ditanduk Virgil van Dijk. Belanda unggul 4-0 hingga akhir laga.

Hasil ini jadi awal manis Belanda di Kualifikasi Piala Eropa 2020. Tim besutan Ronald Koeman itu sementara memuncaki Grup C dengan tiga poin. Selanjutnya, Belanda akan menghadapi Jerman di Johan Cruijff Arena, Amsterdam, Senin (25/3) dini hari WIB.

Susunan Pemain

Timnas Belanda: Jasper Cillessen, Denzel Dumfries (Kenny Tete 68'), Matthijs de Ligt, Virgil van Dijk, Daley Blind, Gorginio Wijnaldum, Marten de Roon (Davi Proepper 46'), Frenkie de Jong, Steven Bergwjin, Ryan Babel (Quincy Promes 59'), Memphis Depay

Belarusia: Andrey Gorbunov, Denis Polyakov, Mikhail Sivakov, Aleksandr Martynovich, Igor Shitov, Igor Stasevich, Stanislav Dragun (Denis Laptev 86'), Ivan Maewski, Yuri Kovalev (Pavel Savitskiy 79'), Anton Putsila, Nikolay Signevich (Anton Saroka 63') (yna/rin)

Hide Ads