Mungkin saja Lionel Messi dan Luis Suarez kelak akan reunian dan jadi rekan satu tim lagi, tepatnya di kompetisi Major League Soccer (MLS) bersama Inter Miami.
Akhir pekan lalu La Sexta menayangkan wawancara Lionel Messi dengan Jordi Evole, yang membahas beragam topik. Salah satunya, terungkap bahwa La Pulga menaruh minat untuk main di MLS saat tak lagi membela Barcelona.
Dengan kontrak Lionel Messi di Barcelona akan habis pada musim panas 2021, dan sejauh ini belum terlihat adanya negosiasi kontrak baru, megabintang asal Argentina itu bisa bebas angkat kaki pada musim panas nanti.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: 5 Klub MLS yang Cocok untuk Lionel Messi |
Seiring dengan fakta tersebut, Catalunya Radio melaporkan adanya dugaan bahwa Lionel Messi dan Luis Suarez akan reuni lagi di kompetisi Major League Soccer bersama Inter Miami pada tahun 2022 mendatang.
Sudah bukan rahasia bahwa Lionel Messi sangat kehilangan Suarez, yang pada musim panas dilepas Barcelona ke Atletico Madrid. Lionel Messi bahkan tak sungkan mempertanyakan keputusan Barca melego Luis Suarez yang juga dikenal sebagai sobat dekatnya di luar lapangan.
Baca juga: Messi: Transfer Suarez ke Atletico Itu Gila |
Sehubungan dengan itulah kemungkinan Lionel Messi main lagi dengan Luis Suarez di satu tim menjadi sesuatu yang amat terbuka. Dan MLS diprediksi jadi kompetisinya.
Tak cuma itu, Catalunya Radio yang dilansir AS juga menyebut bahwa Lionel Messi dapat memilih Inter Miami sebagai klub tujuan di MLS. Nah, David Beckham selaku salah satu pemilik Inter Miami kabarnya juga hendak menggaet Luis Suarez.
Luis Suarez sendiri saat ini masih terikat kontrak dengan Atletico Madrid sampai dengan musim panas 2022. Asalkan Inter Miami punya dukungan finansial cukup, bukan tak mungkin Lionel Messi dan Luis Suarez akan reuni di MLS dengan membela klub tersebut.
(krs/cas)