Ini Jadwal Pertandingan di Aceh World Solidarity Cup

Ini Jadwal Pertandingan di Aceh World Solidarity Cup

Agus Setyadi - Sepakbola
Rabu, 29 Nov 2017 16:17 WIB
Ini Jadwal Pertandingan di Aceh World Solidarity Cup
Foto: Agung Pambudhy/detikSport
Banda Aceh - Kickoff turnamen Aceh World Solidarity Cup dilakukan pada 2 Desember. Timnas Indonesia akan menghadapi Brunei Darussalam lebih dahulu.

Laga-laga pada Aceh World Solidarity Cup itu digelar di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Aceh mulai 2-6 Desember. Pada laga pembuka, timnas Kyrgyzstan akan berhadapan dengan timnas Mongolia. Selanjutnya, pada malam hari, Timnas Indonesia merumput melawan Brunei Darussalam.

Timnas Kyrgyzstan datang paling awal. Mereka sudah mendarat di Aceh pagi tadi sekitar pukul 08.55 WIB, Rabu (29/11/2017). Selain itu, timnas Mongolia dijadwalkan tiba di Tanah Rencong pada sore hari.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kapten timnas Kyrgyzstan, Azamat Baimatov, mengatakan mereka baru pertama kali datang ke Indonesia, khususnya Aceh. Meski demikian, para pemain sudah siap untuk bertanding.

"Kami optimistis bisa juara di Aceh," kata Azamat kepada wartawan.

Berikut jadwal lengkap turnamen Aceh World Solidarity Cup.

Sabtu 2 Desember 2017
16.15 WIB: Kyrgyzstan vs Mongolia
20.15 WIB: Indonesia VS Brunei Darussalam

Senin 4 Desember
16.15 WIB: Brunei Darussalam vs Kyrgyzstan
20.15 WIB: Mongolia vs Indonesia

Rabu 6 Desember
16.15 WIB: Mongolia vs Brunei Darussalam
20.15 WIB: Kyrgyzstan vs Indonesia


(fem/fem)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads