Bhayangkara FC menumbangkan Persebaya Surabaya 1-0 dalam laga Liga 1 2021. Gol tunggal kemenangan The Guardian lahir dari tendangan bebas Anderson Salles.
Persebaya vs Bhayangkara FC dalam lanjutan Liga 1 2021 tersaji di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jumat (24/9/2021). Kedua tim sama-sama tampil terbuka.
Bhayangkara berusaha mengancam di awal laga dari sundulan Ezechiel N'Douassel. Namun, upayanya masih melambung.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Persebaya membalas beberapa saat kemudian tandukan Jose Wilkinson menyambut umpan silang dari Ady Setiawan. Hal serupa juga terjadi dari peluang Persebaya ini dengan belum menemui sasaran.
Duel berjalan sengit memasuki pertangahan babak pertama. Hal ini justru membuat kedua tim kesulitan menciptakan peluang berbahaya.
Pada menit ke-30, Lee Yu-jun mencoba lewat percobaan dari luar kotak penalti. Tembakan gelandang asal Korea Selatan ini juga masih melebar.
Minim peluang, babak pertama berakhir 0-0.
Selepas jeda, Bhayangkara membuka ancaman di menit ke-55. Pressing apik pemain The Guardians membuat Persebaya kehilangan bola di daerah sendiri.
Ezechiel N'Douassel yang mendapat bola di depan kotak penalti langsung memutar badan melepas tembakan. Usaha N'Douassel masih bisa diredam oleh Ernando Ari.
Bhayangkara bisa memecah kebuntuan di laga ini pada menit ke-65. Tendangan bebas Anderson Salles dari depan kotak penalti Persebaya meluncur deras ke pojok kanan gawang Persebaya.
Tertinggal, Persebaya tampil menekan memburu gol penyama kedudukan. Namun di menit akhir, Green Force justru harus bermain dengan 10 pemain setelah Rizky Ridho mendapat kartu merah.
Upaya Persebaya untuk mencetak gol tak membuahkan hasil hingga laga tuntas. Skor 1-0 untuk Bhayangkara menutup 90 menit.
Kemenangan ini membawa Bhayangkara ke peringkat kedua dengan 10 angka. Mereka hanya kalah agresivitas gol dari Bali United di puncak klasemen. Sementara, Persebaya terbenam di peringkat ke-15 dengan tiga poin.
Susunan Pemain:
Persebaya Surabaya: Ernando Ari; Rachmat Irianto (Marcelino Ferdinand 77'), Arif Satria, Rizky Ridho, Adi Reva; Ricky Kambuaya, Muhmmad Hidayat, Ady Setiawan; Taisei Marukawa (Mochammad Supriadi 82'), Jose Wilkson, Bruno Moreira.
Bhayangkara FC: Awan Setho; Putu Gede, Jajang Mulayan, Anderson Salles, Sani Rizki; Adam Alis (Ruben Sanadi 80'), Lee Yu-jun, Arthur Bonai (TM Ichsan 57'); Renan Silva (Dendy Sulistyawan 63'), Ezechiel N'Douassel, Wahyu Subo Seto (Evan Dimas 80').
(pur/aff)