Van Dijk Minta Gol, Gini Wijnaldum Sudah Kabulkan!

Van Dijk Minta Gol, Gini Wijnaldum Sudah Kabulkan!

Mohammad Resha Pratama - Sepakbola
Senin, 07 Des 2020 19:45 WIB
Liverpools Georginio Wijnaldum celebrates after scoring his sides second goal during the English Premier League soccer match between Liverpool and Wolverhampton Wanderers at Anfield Stadium, Liverpool, England, Sunday, Dec. 6, 2020. (AP photo/Jon Super, Pool)
Selebrasi gol Gini Wijnaldum untuk Virgil van Dijk (AP/Jon Super)
Liverpool -

Georginio Wijnaldum bikin satu gol saat Liverpool melibas Wolverhampton Wanderers. Gol ini jadi cara Wijnaldum mengabulkan permintaan kompatriotnya Virgil van Dijk.

Wijnaldum kembali jadi starter untuk sebelas laga beruntun di Liga Inggris saat Liverpool menjamu Wolves di Anfield, Senin (7/12/2020) dini hari WIB. Bukan hal yang mudah bagi Wijnaldum mengingat padatnya jadwal musim ini.

Apalagi Wijnaldum tengah pekan kemarin juga sudah bermain saat menghadapi Ajax Amsterdam di Liga Champions. Namun, Wijnaldum seperti bertenaga badak dan tak kenal lelah untuk menjelajah setiap jengkal lapangan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dia mampu menjadi filter pertama bagi serangan-serangan Wolves sebelum mencapai lini pertahanan. Wijnaldum tak cuma cakap membantu pertahanan, dia juga berhasil membantu penyerangan Liverpool.

Hasilnya di menit ke-57, Wijnaldum berhasil menggapai umpan lambung Jordan Henderson dan menggiringnya hingga dekat kotak penalti Wolves. Dari luar, Wijnaldum melepaskan sepakan kaki kanan dan boom.... gawang Rui Patricio pun bobol.

ADVERTISEMENT

Liverpool yang saat itu unggul 2-0 lantas menuntaskan pertandingan dengan skor 4-0 sekaligus menjaga persaingan dengan Tottenham Hotspur di puncak klasemen, yang unggul selisih gol.

Usai mencetak gol itu, Wijnaldum melakukan selebrasi menaruh tangan di bawah dagu, seperti halnya Van Dijk. Ya, memang gol dan selebrasi itu dipersembahkan Wijnaldum untuk rekan setimnya yang sedang pemulihan cedera ligamen lutut.

Liverpool's Virgil van Dijk, center, celebrates after he scored his side's second goal during the English Premier League soccer match between Liverpool and Leeds United, at the Anfield stadium, in Liverpool, Saturday, Sept. 12, 2020. (Paul Ellis, Pool via AP)Selebrasi gol Virgil van Dijk Foto: AP/Paul Ellis

Wijnaldum punya janji akan selalu melakukan selebrasi itu setiap mencetak gol, untuk menyemangati Van Dijk agar cepat main lagi. Van Dijk bisa saja absen hingga akhir musim karena cedera tersebut.

"Saya sudah bilang bahwa setiap gol yang saya cetak musim ini, akan saya dedikasikan untuknya (Virgil van Dijk) karena kami semua merindukannya," ungkap Wijnaldum seperti dikutip situs resmi klub.

"Senang rasanya melihat dia kembali. Dia bilang begini kepada saya di ruang ganti, 'Saya ingin melihat sesuatu hari ini, saya ingin gol'. Lalu saya bilang: 'Tak masalah!," sambungnya.

Georginio Wijnaldum melunasi janjinya itu dengan mencetak gol perdana musim ini. Bisakah Wijnaldum terus bikin gol?

(mrp/aff)

Hide Ads