Manchester United untuk saat ini berstatus pemuncak klasemen Liga Inggris. Paul Pogba meminta rekan setimnya untuk tidak jemawa atas pencapaian tersebut.
MU meraih kemenangan tipis 2-1 atas Fulham dalam lanjutan Liga Inggris di Craven Cottage, Kamis (21/1/2021) dini hari WIB. Gol cepat Ademola Lookman berhasil dibalas Setan Merah melalui gol Edinson Cavani dan Pogba.
Tambahan tiga poin membuat MU berhasil merebut posisi pertama klasemen dari tangan rival sekotanya, Manchester City. Skuad asuhan Ole Gunnar Solskjaer itu sudah mengumpulkan 40 poin dari 19 laga, unggul dua angka dari The Sky Blues.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Manchester United pun digadang-gadang sebagai salah satu kandidat terkuat meraih gelar juara Liga Inggris 2020/2021. Setan Merah mampu membungkam kritik atas penampilan mereka yang angin-anginan di awal musim ini.
Kendati demikian, Paul Pogba meminta rekan setimnya di MU untuk tidak jemawa atas posisi mereka saat ini. Dia menegaskan jika perjuangan klubnya mengangkat titel juara masih panjang.
"Kami tidak boleh sombong. Kami bangga berada di sana, tapi kami belum sampai ke tujuan," kata Pogba, dikutip dari The Sun.
"Kami mengingkannya lebih banyak lagi. Tidak pernah cukup, kami masih jauh dari trofi," dia menambahkan.
"Kami harus tetap rendah hati, sebab kami belum meraih apa pun. Pastinya, musim yang lebih baik dari sebelumnya. Sangat sulit untuk sampai ke sana, tapi akan semakin susah buat tetap bertahan di sana," demikian kata Paul Pogba perihal Manchester United menduduki posisi pertama klasemen Liga Inggris.
Baca juga: Ini Yang Bikin Paul Pogba Kini Tampil Beda |